Menghancurkan Kacang Walnut, Begini Nasib Redmi Note 7

Terlihat unik yang dilakukan oleh Redmi ketika ingin memperlihatkan ketangguhan Redmi Note 7. Ya! Smartphone tersebut digunakan untuk menghancurkan kacang walnut.

Sebelum dirilis, Redmi memamerkan kekuatan layar Redmi Note 7 dengan cara diinjak oleh sejumlah orang. Tak hanya sampai di situ, Redmi juga memperlihatkan kekuatan layar smartphone buatannya itu ketika diinjak oleh seorang wanita yang mengenakan sepatu hak tinggi.

Ya! Layar Redmi Note 7 tidak sama sekali tergores atau pun pecah. Hal ini diyakini karena layar smartphone tersebut diproteksi oleh Corning Gorilla Glass 5. Selain itu, Redmi juga mengkaliam bahwa smartphone buatannya ini juga diracik sangat solid.

Tak mau berdebat panjang, kembali Xiaomi membuktikan ketangguhan Redmi Note 7 ketika digunakan untuk menghancurkan kacang walnut. Mungkin sebagian orang “ogah” melakukan hal itu, namun video yang memperlihatkan hal itu sudah posting oleh Lin Bin, salah satu pendiri dan Presiden Xiaomi.

Dan bukan hanya itu, videonya pun direkam dalam mode 960fps dengan Mi 8. Dengan begitu, kalian dapat melihat pembantaian kacang walnut yang dilakukan dalam gerakan lambat. Ya! Seperti yang kita lihat, kacang walnut hancur berkeping-keping dan Redmi Note 7 tetap utuh.

Saat ini, Redmi Note 7 yang merupakan smartphone pertama dari Redmi memang berhasil mencuri perhatian para penikmat smartphone kelas menengah ke bawah. Datang dengan dukungan kamera 48 MP, smartphone ini pun dibanderol dengan harga yang terdengar menarik, yakni mulai dari Rp2 juta.

Baca juga

Sayangnya, Redmi baru memasarkan smartphone ini di pasar Cina dan hingga saat ini, Redmi belum mengonfirmasi, apakah smartphone tersebut akan dijual di luar Cina atau tidak. Meski begitu, kita boleh optimis bahwa smartphone tersebut nantinya akan diboyong ke luar Cina, salah satunya pasar Indonesia.