Berbicara tentang game FPS untuk perangkat mobile, nama PUBG tentu yang paling banyak diperbincangkan saat ini. Game ini hampir bisa dimainkan secara lancar untuk smartphone dengan minimum prosesor Snapdragon 625. Meski begitu, kualitas grafisnya tidak bisa dipilih yang terbaik.
Meningkatkan grafis PUBG
Untuk meningkatkan grafis saat bermain PUBG jadi lebih bagus. Sepertinya Anda bisa mencoba trik berikut ini. Pertama download aplikasi GFX Tool (1,3 MB) dan install seperti biasa di Android. Lalu buka aplikasinya dan Anda akan melihat banyak pengaturan di sana.
Pilih versi PUBG sesuai yang di-install, umumnya menggunakan versi Global. Di menu Graphic, terdapat pilihan Smooth hingga yang terbaik adalah HDR dan atur resolusi sesuai smartphone Anda.
Pada menu Style kami sarankan untuk memilih Realistic lalu pada setinggan FPS pilih yang paling tinggi, 60 fps. Untuk pengaturan Shadow dan MSAA bisa pilih Enable jika dirasa smartphone Anda kuat.
Setelah semuanya diatur, klik tombol Accept dan Run Game. Secara otomatis game PUBG akan berjalan dengan setting grafis sesuai dengan yang diatur sebelumnya.
Baca juga
- Disokong Chipset Berbeda, inikah Harga Vivo APEX dan NEX?
- Berkunjung Ke Pabrik Advan Bersama Menkominfo Rudiantara
- Teaser ini Ungkap Xiaomi Bakal Boyong Xiaomi Mi 8 ke Luar Pasar Cina
Itulah cara meningkatkan kualitas grafis game PUBG di semua smartphone Android. Jika Anda merasa sering terjadi framerate drop ataupun game makin lag, kami sarankan untuk mengubah setting grafisnya menjadi low saja.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?