Connect with us
s-14-oled
Harga HP

Harga dan Spesifikasi Redmi Note 8

Hp terbaru Xiaomi akan resmi masuk pasar Indonesia, dan prediksi harga Redmi Note 8 dibanderol mulai dari Rp 2 juta hingga Rp 2,8 juta. Ada tiga model Redmi Note 8 yang melenggang di Indonesia, 3 GB/32 GB, 4 GB/64 GB dan 6 GB/128 GB.

Updated

Spesifikasi dan Harga

HargaRp1.999.000 (3 GB/32 GB), Rp2.199.000 (4 GB/64 GB) & Rp2.799.000 (6 GB/128 GB)
Platform
ChipsetQualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
CPUOcta-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver)
GPUAdreno 610
Sistem OperasiMIUI 10 - Android 9 Pie
Memori
RAM3 GB, 4 GB & 6 GB
Internal32 GB, 64 GB & 128 GB
EksternalmicroSD, up to 256 GB
Bodi
Dimensi158,3 x 75,3 x 8,4 mm
Berat190 gram
Slot SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar
TipeIPS LCD
Ukuran6,3 inci
ResolusiFullHD+, 1.080 x 2.340 piksel
Kamera
Belakang48 MP, f/1.8 + 8 MP, f/2.2 (ultra-wide) + 2 MP, f/2.4 (macro) + 2 MP, f/2.4 (depth sensor)
Depan13 MP, f/2.0
Video2160p@30fps, 1080p@30/60/120fps, 720p@960fps, gyro-EIS
FiturLED flash, HDR, panorama
Jaringan
DataGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
BluetoothYa
GPSYa
NFC-
Lainnya
SensorFingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
USB2.0, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go
Jack audioYa
BateraiLi-Po 4000 mAh - Fast Charging 18W

Tidak hanya merilis Redmi Note 8 Pro, Redmi juga menghadirkan Redmi Note 8. Ya! Redmi Note 8 sengaja dihadirkan untuk melanjutkan perjalan pendahulunya, Redmi Note 7 yang meluncur pada awal Maret 2019 di Cina dan masuk pasar Indonesia pada akhir Maret 2019.

Jika Redmi Note 8 Pro membawa daya tarik karena smartphone ini dibekali quad-camera 64 MP, Redmi Note 8 datang dengan dukungan jumlah kamera yang sama, tetapi punya kamera utama 48 MP. Apakah hanya itu daya tarik Redmi Note 8? Tentu saja tidak!

Layar FullHD+ dengan ukuran 6,3 inci

Redmi membuat Redmi Note 8 untuk menggaet konsumen kelas menengah ke bawah. Meski begitu, smartphone ini datang dengan dukungan layar yang menarik. Punya resolusi FullHD+, ukuran layarnya adalah 6,3 inci. Redmi juga mempercantik layar smartphone ini dengan poni bergaya waterdrop.

Jika Redmi Note 8 Pro punya susunan kamera belakang yang ditempatkan di tengah-tengah, Redmi membuat Redmi Note 8 lebih berbeda. Ya! Susunan empat kamera belakangnya tetap disusun secara vertikal, tetapi tidak lagi ditempatkan di tengah-tengah, melainkan di sudut kiri atas.

Panel back-cover alias bagian belakangnya juga dibuat sedemikian menarik dengan sentuhan akhir yang begitu ciamik dengan proteksi Corning Gorilla Glass 5. Bisa jadi, ini adalah salah satu strategi Redmi untuk memperlihatkan bahwa mereka juga serius untuk menggarap Redmi Note 8 yang masuk ke dalam jajaran smartphone entry-level.

Kamera 48 MP

Bisa dibilang Redmi Note 8 adalah salah satu amunisi Redmi untuk ikut bertempur di pasar smartphone dengan kamera 48 MP untuk melawan realme 5 Pro. Ya! Redmi Note 8 datang dengan dukungan empat kamera alias quad-camera, dengan lensa utamanya memiliki resolusi 48 MP dan disokong aperture f/1.8.

Sementara itu, tiga kamera lainnya masing-masing memiliki resolusi 8 MP lensa ultra-wide dengan aperture f/2.2, 2 MP lensa makro dengan aperture f/2.4 dan 2 MP dengan aperture f/2.4. Ya! Konfigurasi tiga kamera tersebut sama seperti yang dimiliki oleh Redmi Note 8 Pro.

Lantas, bagaimana dengan kamera depannya? Jika Redmi Note 8 Pro punya kamera depan 20 MP, Redmi hanya membekali Redmi Note 8 dengan kamera depan 13 MP ditambah aperture f/2.0. Ya! Kamera tersebut tentunya sudah lebih dari cukup untuk kebutuhan foto selfie atau pun video call.

Dengan Prosesor Snapdragon 665

Redmi Note 8 datang dengan chipset buatan Qualcomm, yakni Snapdragon 665. Ya! Chipset yang sama juga bisa kita temukan pada smartphone Android lainnya, seperti realme 5 dan OPPO A9 2020 yang tidak lama lagi akan segera mendarat di pasar Indonesia.

Dikaitkan dengan memori yang ditawarkan, Redmi Note 8 datang dalam tiga pilihan. Ketiganya adalah RAM 3 GB + ROM 32 GB, RAM 4 GB + ROM 64 GB dan RAM 6 GB + ROM 128 GB. Ya! Ada tiga pilihan RAM dan internal storage yang ditawarkan oleh Redmi. Kalian lebih suka yang mana?

Bicara soal catu daya yang dibenamkan oleh Redmi ke dalam smartphone ini, juga tak kalah menarik. Dengan harga Redmi Note 8 yang tergolong terjangkau, smartphone ini punya baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan kecepatan pengisian 18W. Selain itu, Redmi juga sudah melengkapi smartphone ini dengan port USB Type-C.

Harga Redmi Note 8

Nah! Buat yang penasaran dengan harganya, Redmi membanderol Redmi Note 8 RAM 4 GB + ROM 64 GB dengan harga Rp1.999.000. Sementara untuk dua model lainnya, yakni RAM 4 GB + ROM 64 GB serta RAM 6 GB + ROM 128 GB dijual dengan harga Rp2.199.000 dan Rp2.799.000.

Ada tiga pilihan warna Redmi Note 8 yang ditawarkan oleh Redmi untuk konsumennya di Indonesia. Ketiga warna tersebut adalah Neptune Blue, Space Black dan Moonlight White. Ya! Semua warna yang dihadirkan terlihat begitu menarik dan sedap dipandang mata.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita5 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer