Connect with us
s-14-oled
Fitur

Tertarik Upgrade dari Galaxy A50s ke Galaxy A51? Cari Tahu Bedanya

Samsung pada tahun lalu telah memboyong Galaxy A50s ke Indonesia. Pada awal tahun ini, Samsung akan memperkenalkan Galaxy A51. Nah! Bagi kalian yang sudah punya Galaxy A50s, apakah tertarik untuk upgrade ke Galaxy A51?

Updated

Samsung dalam hitungan jam akan segera memperkenalkan smartphone Galaxy A Series terbarunya di Indonesia. Ya! Ada dua smartphone yang akan diperkenalkan oleh Samsung, yakni Galaxy A51 dan Galaxy A71. Akan tetapi, hingga saat ini baru Galaxy A51 yang sudah kita tahu harganya.

Ditawarkan secara pre-order sejak 10 hingga 17 Januari 2020, Samsung membanderol Galaxy A51 ini dengan harga Rp4.099.000. Ya! Smartphone ini sudah tersedia di beberapa e-commerce ternama di Indonesia, seperti Lazada, JD.ID, Blibli, Telesindo.com, Shopee, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka dan Elevenia.

Nah! Yang patut kalian ingat, Samsung pada pertengahan Agustus 2019 lalu juga memboyong Galaxy A50s ke Indonesia. Tidak bisa dipungkiri, Agalaxy A50s adalah penerus dari Galaxy A50. Ya! Galaxy A51 yang sebentar lagi akan diperkenalkan juga menjadi penerus dari Galaxy A50s.

Jadi, bagi kalian yang sudah punya Galaxy A50s apakah perlu untuk “naik tingkat” ke Galaxy A51? Tidak perlu bingung! Ada baiknya kalian untuk mengetahui sektor apa saja yang ditingkatkan oleh Samsung sehingga Galaxy A51 terbilang pantas untuk menggantikan Galaxy A50s.

Chipset dan dukungan RAM serta ROM

Galaxy A50s yang datang sebagai penerus dari Galaxy A50 sudah dibekali chipset  (10nm). Rupanya, chipset yang sama juga disematkan oleh Samsung ke dalam Galaxy A51. Artinya, raksasa elektronik asal Korea Selatan ini tidak mengubah sektor dapur pacunya.

Lalu, bagaimana dengan dukungan RAM serta ROM yang disematkan. Samsung membekali Galaxy A50s dengan opsi RAM sebesar 4 GB dan 6 GB. Sementara, internal storagenya juga punya dua pilihan, yakni 64 GB dan 128 GB. Ya! Smartphone ini masih dibekali dengan slot microSD untuk memperluas kapasitas penyimpanan datanya.

Sementara itu, Galaxy A51 yang datang ke pasar Indonesia hanya punya RAM sebesar 6 GB yang dipasangkan dengan internal storage berkapasitas 128 GB. Sama seperti Galaxy A50s, Samsung juga masih menyisipkan slot microSD ke dalam Galaxy A51.

Tiga kamera vs empat kamera

Bergeser ke sektor kamera, Galaxy A50s datang dengan dukungan tiga kamera di bagian belakang. Ya! Tiga kamera yang ada di bagian belakang smartphone ini dsusun secara vertikal dan diletakkan di sudut kiri atas. Konfigurasi yang dimliki adalah lensa utama 48 MP yang berpasangan dengan lensa ultra-wide 8 MP dan lensa bokeh 5 MP.

Jika melihat Galaxy A51, Samsung memang benar-benar melakukan peningkatan di sektor kamera. Bagaimana tidak! Smartphone ini datang dengan dukungan empat kamera di bagian belakang. Keempat kamera tersebut disusun dalam formasi huruf “L” yang dimuat ke dalam kluster berbentuk persegi.

Ya! Samsung masih jatuh hati dengan sensor 48 MP sebagai lensa utama dari Galaxy A51. Tiga kamera lainnya adalah lensa ultra-wide 12 MP, lensa telefoto 5 MP yang juga berfungsi sebagai lensa makro dan terakhir yang dimuat oleh Samsung ke dalam smartphone ini adalah lensa bokeh 5 MP.

Bagaimana dengan kamera depannya untuk memanjakan para penyuka foto selfie dan kebutuhan video call? Untuk hal ini, Samsung tidak melakukan perubahan. Baik Galaxy A50s maupun Galaxy A51, sama-sama deibekali dengan kamera depan yang memiliki sensor 32 MP.

Layar Super AMOLED

Kita sudah tahu bersama bahwa Samsung meramu Galaxy A50 dengan panel layar Super AMOLED dan memiliki bentang diagonal 6,4 inci. Datang sebagai penerusnya, Samsung juga melakukan hal yang sama, yakni meramu Galaxy A51 dengan panel layar Super AMOLED. Hanya saja, ukuran layarnya sedikit berbeda, yakni 6,5 inci.

Resolusi kedua smartphone ini sama, yakni FullHD+ alias 1.080p. Hanya saja, aspek rasionya yang berbeda. Galaxy A50s punya aspek rasio 19,5:9, sementara Galaxy A51 sudah lebih tinggi, yakni 20:9. Perbedaan lainnya, Galaxy A50s punya desain layar Infinity-U, sementara Galaxy A51 layarnya mengadopsi Infinity-O berupa punch-hole di tengah.

Untuk melindungi layarnya dari goresan, Samsung hingga saat ini belum mau mengkonfirmasi mengenai Galaxy A50s. Namun, untuk Galaxy A51, layar smartphone ini sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 3. Meski begitu, baik Galaxy A50s maupun Galaxy A51, masing-masng sudah dipersenjatai dengan pemindai sidik jari di dalam layar.

Baterai 4.000 mAh dan dukungan NFC

Punya chipset yang sama, Samsung juga membekali Galaxy A50s maupun Galaxy A51 dengan kapasitas baterai yang sama, yakni masing-masing berkapasitas 4.000 mAh. Tidak ketinggalan, Samsung juga membekalinya dengan fitur pengisian daya cepat yang sama, yakni 15W.

Tak kalah menarik dan mengejutkan, Galaxy A50s yang diperkenalkan oleh Samsung pada tahun lalu telah dibekali dengan fitur NFC. Sudah barang tentu, fitur ini juga tidak akan dihilangkan oleh Samsung dari Galaxy A51. Ya! Pengguna kedua smartphone ini sama-sama diberi kemudahan untuk melakukan transaksi digital.

Nah! Melihat beberapa hal yang sudah diulas di atas, apakah kalian yang sudah membeli Galaxy A50s tertarik upgrade ke Galaxy A51? Tentu tidak ada salahnya smartphone ini dibeli oleh mereka yang belum sama sekali mencicipi Galaxy A Series yang ditawarkan oleh Samsung.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita4 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP11 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer