Connect with us
UX8406
Fitur

OPINI: Jika Android Tak Lagi Gratis

Google sedang menghadapi tuntutan denda Rp72 triliun dari Komisi Eropa karena dianggap melakukan praktik monopoli melalui platform Android besutannya. Hal ini bakal mengubah bisnis Android, yang tadinya gratis mungkin akan jadi berbayar.

Updated

So, belum lama ini kita digemparkan dengan berita dituntutnya sang raksasa Internet, Google, oleh Komisi Eropa. Buat kalian yang belum update beritanya, jadi juragan teknologi asal Amerika Serikat tersebut dituntut oleh Komisi Eropa karena diduga melakukan monopoli.

Yang mereka anggap sebagai monopoli yakni dimana di setiap smartphone Android, apapun mereknya, pasti sudah ter-install beberapa aplikasi bawaan dari Google. Kayak browser Chrome contohnya. Nah, praktik seperti itulah yang diduga termasuk dalam monopoli.

Setuju nggak setuju dengan pendapat tersebut, pada akhirnya saat ini Google sedang menghadapi ujian berat. Mereka dituntut untuk membayar denda sebesar US$5 milyar atau setara dengan Rp72 triliun. Tentu merupakan jumlah yang luar biasa besar, sekalipun buat raksasa seperti Google yang punya “pohon uang”.

Sebenarnya kalau buat kami pribadi, apa yang dilakukan Google tidak bisa dibilang sepenuhnya monopoli. Apalagi selama ini platform Android dikenal sebagai open source yang bisa dioprek siapa saja. Dan Google pun mematok harga murah atau bahkan gratis bagi produsen smartphone yang mau menggunakan OS Android.

Selain itu, aplikasi-aplikasi bawaan Google yang sudah ter-install di smartphone Android kami nilai memang tergolong bermanfaat. Sebut saja browser Chrome yang punya performa baik dibanding browser lainnya yang ada di Google Play.

Singkat cerita, bos besar Google, Sundar Pichai pun mengancam jika denda ini pada akhirnya bukan tak mungkin bakal mengubah pola bisnis yang selama ini mereka lakukan di ranah Android. Sistem operasi yang tadinya gratis itu bisa jadi bakal berbayar. Dan dampaknya, harga smartphone Android bakal lebih tinggi dari saat ini.

Atau Google bisa juga menerapkan solusi lain seperti tidak lagi menggratiskan layanan-layanan miliknya. Jadi bakal kebayang ketika kita harus membayar untuk mendapatkan layanan Google Assistant atau Google Maps. Tentu saja jadi bakal lebih merepotkan.

Nah, dengan fakta yang sedang terjadi dimana Google sedang berjuang melawan tuntutan Komisi Eropa, bagaimana sikap kalian, gaes? Apakah kalian menganggap Google sudah melakukan hal yang benar selama ini atau justru memang setuju kalau mereka sudah melakukan praktik monopoli?

Kalian ada di pihak mana?

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer