Layanan media sosial yang tersebar di internet saat ini jadi sebuah wadah digital yang sangat efektif untuk kita berinteraksi. Lewat layanan itu, kita pun bisa lebih mudah untuk berkomunikasi dengan teman atau dengan orang-orang yang belum kita kenal.
Bicara soal media sosial, Facebook saat ini berhasil menjadi layanan yang begitu populer di jagat maya. Tercatat, hingga saat ini Facebook sudah punya satu miliar pengguna. Selain Facebook, ada juga Twitter, Instagram, Snapchat, dan beberapa layanan media sosial lainnya.
Sayangnya, layanan media sosial yang sudah disebutkan di atas bukanlan buatan orang Indonesia. Jika tertarik untuk menggunakan aplikasi media sosial buatan lokal, kalian juga bisa menemukannya di Play Store atau App Store. Berikut lima aplikasi media sosial buatan anak bangsa yang patut kalian coba.
Yogrt
Di urutan pertama ada Yogrt. Mungkin beberapa dari kita sudah tidak asing lagi dengan aplikasi media sosial yang satu ini. Ya! Yogrt menawarkan pengalaman yang berbeda dari beberapa media sosial yang ada.
Pada aplikasi ini, kita dapat mencari dan menemukan teman berdasarkan lokasi. Setelah menemukan teman yang diinginkan, kita dapat mengirim pesan, mengajaknya bermain game bersama, atau bahkan kini Yogrt juga dilengkapi fitur live streaming.
Download: Play Store & App Store
Oorth
Selain Yogrt, salah satu aplikasi racikan anak bangsa yang tak kalah menarik untuk kalian jajal adalah Oorth. Layanan media sosial ini membawa konsep yang berbeda dibandingkan dengan Yogrt, atau dibilang lebih kompleks.
Lewat Oorth, kita dapat mencari teman, mengunggah foto dan video seperti di Facebook atau Instagram, dan juga melakukan direct message. Tak kalah menarik, media sosial ini juga memberi peluang kepada komunitas untuk berjualan atau melakukan penggalangan dana.
Download: Play Store & App Store
Kwikku
Jika selama ini kalian lebih sering bermedia sosial menggunakan Facebook, ternyata ada aplikasi buatan anak bangsa yang mirip dengan Facebook. Aplikasi tersebut adalah Kwikku, memang terdengar lucu aplikasi media sosial ini.
Singkatnya, Kwikku adalah layanan media sosial yang dapat digunakan untuk mencari dan menemukan teman, mengirim pesan instan, berbagi tulisan seperti blog, atau kalian manfaatkan untuk berbagi meme bahkan video-video lucu. Tak ada salahnya, kalian coba media sosial ini.
Download: Play Store & App Store
Sebangsa
Tak sedikit orang sudah familiar dengan layanan media sosial ini. Sebangsa lahir sebagai media sosial yang menjadi wadah bagi banyak orang yang ingin menemukan sebuah komunitas. Beberapa orang yang menyukai kegiatan yang sama, seperti traveling akan dikumpulkan di komunitas yang sesuai.
Pada akhirnya, dari komunitas tersebut kita dapat menyalurkan minat dan selera bersama dengan teman-teman lama taupun yang baru. Layanan media sosial ini juga dapat diakses via web melalui halaman Sebangsa.com.
Download: Play Store & App Store
Buzzbuddies
Jika kalian tipe orang yang ingin berkumpul dengan orang-orang yang memiliki minat serta hobi yang sama, Buzzbuddies adalah pilihan media sosial yang tepat. Menariknya lagi, Buzzbuddies membawa kesan terbuka dimana semua orang dapat melihat informasi dan kiriman terbaru dari semua orang.
Baca juga
- Tak Mau Ketipu Beli Smartphone Bekas? Ini Dia Tipsnya!
- 10 Tips Bermain Mobile Legends Untuk Pemula Agar Cepat Mythic
- 4 Tips untuk Amankan Smartphone Android Anda
Terkait dengan hal itu, kalian tak perlu khawatir karena Buzzbuddies memiliki sistem filter konten yang sangat ketat. Artinya, hanya konten berkualitas yang bisa disuguhkan. Lewat Buzzbuddies, kita dapat mengirim pesan singkat, bermain game, dan mendapatkan sejumlah hadiah yang tersedia.
Download: Play Store & App Store
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?