Connect with us
UX8406
Fitur

5 Fitur Canggih Yang Ditawarkan Kamera Google Pixel 2

Updated

Seusai diluncurkan pada Rabu (4/10/) lalu, nama Google Pixel 2 langsung melambung tinggi. Kekuatan utama dari smartphone ini terletak pada sisi kameranya. Bahkan, DxOMark langsung menobatkan Google Pixel 2 sebagai smartphone dengan kamera terbaik.

Tentu saja, hal itu merupakan sebuah pencapaian yang sangat mengesankan bagi Google. Karena kagum dengan kemampuan kameranya, kami pun melakukan penyelidikan. Sampai akhirnya kami menemukan satu fakta menarik.

Ya, Google Pixel 2 ternyata menggunakan sensor IMX362 Exmor RS. Rupanya tak hanya dipakai oleh Google saja, sensor tersebut juga diadopsi oleh HTC ke dalam HTC U11 dan ASUS ke dalam Zenfone 4 Series yang belum lama ini juga sudah diperkenalkan.

Pertanyaannya, jika sensornya sama, mengapa kualitas kamera Google Pixel 2 jauh lebih baik dibandingkan dua smartphone tersebut? Dugaan kami mengarah pada optimasi software dan fitur yang disematkan oleh Google ke dalam sistem kamera Pixel 2. Dan baru-baru ini Google memberitahukan bagaimana Portrait mode bekerja hanya dengan optimasi software, namun tetap membutuhkan hardware tertentu meski tidak dual-camera.

Memang tak bisa dipungkiri, kinerja sebuah kamera yang ada di dalam smartphone juga dipengaruhi oleh piranti lunak alias software yang digunakan. Lantas, fitur-fitur apa saja yang ditawarkan oleh Google Pixel 2?

Dual-Pixel

Di saat semua produsen gencar menghadirkan smartphone dual-camera, Google masih konsisten dengan satu kamera saja. Namun jangan salah sangka dulu, satu kamera belakang ini telah dipoles serta dilengkapi dengan fitur bernama Dual-Pixel.

Berkat fitur tersebut, kamera Pixel 2 sanggup membidik objek dengan sangat cepat. Selain itu, pengguna juga dapat mengaktifkan mode portrait guna mengambil foto bokeh layaknya smartphone dengan dual-camera.

Bahkan, saat raksasa teknologi asal Paman Sam tersebut memperkenalkan keunggulan Google Pixel, mereka dengan percaya dirinya mengatakan, “Kalau satu kamera saja sudah cukup, mengapa harus dua?”

Artificial Intelligence

Selain dilengkapi fitur Dual-Pixel, kamera Pixel 2 juga membawa teknologi yang tak kalah menarik, yakni Artificial Intelligence atau kecerdasan buatan. Sederhananya, teknologi ini bekerja dengan konsep neural network atau seperti otak manusia.

Jadi, ketika kamera membidik sebuah objek, sistem kamera akan mengidentifikasi setiap benda dan mempelajarinya. Semakin sering kamera menemukan sebuah objek, maka semakin pintar pula kamera tersebut.

Tidak hanya itu saja, kamera Pixel 2 juga dapat mengenali sebuah informasi yang sebelumnya tak dipikirkan oleh pabrikan smartphone lain, seperti e-mail, nomor telepon atau alamat pada objek yang ditangkap oleh kamera.

EIS + OIS

Salah satu fitur yang paling unik dari kamera Pixel 2 adalah gabungan dari teknologi EIS dan OIS. Kombinasi antara dua teknologi untuk menstabilkan gambar ini mampu menghasilkan video yang benar-benar mulus tanpa adanya guncangan.

Menariknya, untuk saat ini hanya kamera Google Pixel 2 yang membawa teknologi semacam ini. Tak tertutup kemungkinan, inovasi ini bakal dicontek oleh produsen smartphone lainnya guna menyajikan dukungan kamera yang lebih optimal.

HDR+

Kondisi gelap atau low-light merupakan musuh terberat kamera smartphone. Untuk menyiasati hal ini, Pixel 2 telah dibekali fitur yang bernama HDR+. Hampir sama dengan HDR, fitur HDR+ berfungsi untuk meningkat pencahayaan ketika sedang memotret dalam kondisi minim cahaya.

Sedikit informasi untuk kalian ketahui, HDR+ mampu menghasilkan pencahayaan yang lebih merata dibanding HDR biasa. Dan sampai saat ini, hanya smartphone rakitan Google yang dapat menikmati fitur tersebut.

Motion Photos

Jika iPhone memiliki fitur Live Photos, Google menghadirkan fitur baru bernama Motion Photos. Melalui fitur ini pengguna dapat mengambil gambar dalam waktu sepersekian detik, sehingga gambar yang dihasilkan akan bergerak, seperti video singkat atau GIF animasi.

Ingin melihat bagaimana hasil kamera Google Pixel 2? berikut linknya album foto yang diambil menggunakan kamera Pixel 2, https://photos.app.goo.gl/vjmx6pgbXXApCOQz1.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer