Hadirnya media sosial yang menawarkan fasilitas berbagi foto seperti Instagram, Path, maupun Snapchat membuat banyak orang berlomba-lomba membagikan foto terbaik yang mereka punya. Hal ini juga didukung dengan munculnya smartphone berkamera super canggih.
Meski demikian, Anda tetap membutuhkan aplikasi editor foto agar dapat menghasilkan kualitas gambar yang baik. Beberapa aplikasi editor saat ini sudah mendukung banyak sekali efek dan fitur-fitur menarik yang tidak bisa Anda dapat pada kamera standar bawaan pabrik. Dan berikut adalah lima aplikasi editor foto Android terbaik rekomendasi dari kami.
Pixlr
Aplikasi buatan Autodesk Inc. ini menjadi yang paling andal dalam urusan mengedit foto. Ada banyak efek yang disediakan, yang paling populer adalah efek perawatan atau kosmetik seperti penghapusan mata merah, mencerahkan, atau menghaluskan kulit.
Selain itu, ada juga mode advance yang berisi lebih dari sepuluh tools menarik untuk membuat foto tampak indah. Aplikasi ini cukup mudah untuk digunakan dan tidak butuh seorang yang profesional untuk dapat menghasilkan foto dengan kualitas yang baik layaknya fotografer pro.
Snapseed
Snapseed adalah aplikasi editor foto buatan Google. Kalau sudah bicara nama “Google” pasti kemampuannya tak perlu dipertanyakan lagi. Editor foto ini menyediakan hingga 25 tools menarik untuk mengubah foto menjadi lebih indah. Tools utama untuk editing seperti color grading, filtering, brush, dan HDR tersedia pada aplikasi ini.
Tak hanya itu saja, Snapseed juga dapat menghasilkan efek bokeh yang baik meski tak sebagus kamera DSLR. Agar tidak menyesakkan space memori smartphone Anda, hasil editan foto bisa langsung disimpan secara online (cloud) melalui Google Photos atau Dropbox.
Adobe: Photoshop Fix & Photoshop Express
Siapa yang tak tahu Photoshop? Namanya sudah tak asing lagi dalam dunia editor foto. Dan kini editor foto terbaik milik adobe sudah hadir untuk perangkat Android. Adobe menyediakan dua editor foto yang bisa Anda gunakan yakni Photoshop Fix dan Photoshop Express. Photoshop Fix fokus untuk pengerjaan yang lebih sederhana dengan fitur-fitur penting seperti liquifying tool dan retouch photo defects.
Sedangkan Photoshop Express memiliki tools yang lebih banyak, bahkan mendukung format RAW atau format foto hasil jepretan kamera DSLR. Terlepas dari kedua aplikasi tersebut, ada satu aplikasi Adobe lain yang tak kalah menariknya, yakni Aviary. Dengan Aviary, Anda dapat membuat foto ala meme dengan cepat dan mudah.
Facetune
Bagi Anda yang gemar selfie, aplikasi ini sangat cocok untuk Anda. Facetune dapat menyulap foto selfie Anda menjadi jauh lebih baik. Banyak tools menarik yang Facetune sediakan seperti penghilang jerawat, penghilang kerutan atau lingkaran hitam di bawah mata, serta masih banyak tools lainnya.
Bahkan jika benar-benar ingin melakukan make over pada wajah Anda, ada beberapa fitur yang disediakan seperti mulai dari mengubah warna mata, memberi rambut di bagian kepala yang botak, hingga meniruskan pipi. Anda juga dapat merubah warna gigi menjadi lebih putih dengan Aplikasi ini. So, Anda akan terlihat jauh lebih cantik atau keren berkat bantuan Facetune.
Vignette
Di urutan terakhir ada Vignette. Aplikasi ini tidak sepenuhnya merupakan editor foto, melainkan sebuah aplikasi hybrid yang juga sebagai aplikasi kamera dengan fitur-fitur penting seperti digital zoom, time-lapse, dan self-timer. Ya, Vignette hadir dengan berbagai efek keren.
Bahkan jika Anda dapat mengatur efek dengan baik, Anda dapat menghasilkan foto yang mirip dengan hasil jepretan kamera Lomo, Diana, Holga, atau Polaroid. Karena lebih fokus pada efek kamera, aplikasi ini tidak menyediakan banyak tools untuk editor fotonya. Perlu diketahui, aplikasi ini tidak gratis. Untuk men-download-nya, Anda harus membayar Rp40.000.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?