Bulan Oktober tahun ini jadi bulan yang sibuk bagi sebagian pabrikan smartphone untuk memperkenalkan jajaran produk terbarunya. Pada tanggal 9 Oktober 2018, Google telah merilis dua smartphone terbaru miliknya, yakni Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL.
Selanjutnya pada tanggal 10 Oktober 2018, Razer membuat kejutan dengan menghadirkan Razer Phone 2 yang merupakan kelanjutan dari Razer Phone generasi pertama yang diperkenalkan pada tahun 2017 lalu. Dan pada tanggal 16 Oktober 2018 giliran Huawei yang memperkenalkan Huawei Mate 20 Series.
Xiaomi pun tak mau ketinggalan. Disebut-sebut, pabrikan smartphone asal Cina ini akan memperkenalkan Mi MIX 3 pada tanggal 25 Oktober 2018. Namun sebelum mereka merilis Mi MIX 3, Xiaomi punya agenda yang tak kalah seru, yakni merilis Black Shark 2 pada tanggal 23 Oktober 2018.
Mengenai waktu peluncuran Black Shark 2, Xiaomi pun telah mengonfirmasi lewat dua poster teaser yang telah mereka sebar ke internet. Kedua poster tersebut menampilkan siluet Black Shark 2 sebagai gambar latarbelakang, baik sisi bagian depan maupun sisi belakang perangkat.
Seperti yang bisa kalian lihat, pada bagian depan perangkat, Xiaomi akan menyisipkan lubang speaker di atas layar yang memiliki desain seperti yang selama ini dibocorkan. Selain itu, Xiaomi juga sepertinya bakal mengemas Black Shark 2 dengan garis neon hijau yang berada di sekitar bingkai atau frame.
Xiaomi Black Shark generasi pertama lahir pada bulan April tahun ini dan enam bulan kemudian, generasi keduanya dalam perjalanan. Black Shark 2 disebut-sebut akan hadir dengan chipset Snapdragon 845 yang juga menjadi otak dari Black Shark generasi pertama.
Smartphone ini juga akan dilengkapi dengan kamera ganda di bagian belakang dan pemindai sidik jari yang juga berada di bagian belakang perangkat. Xiaomi tetap akan mengemas Black Shark 2 dengan bentang layar berukuran 5,99 inci dan baterai berkapasitas 4.000 mAh.
Apakah smartphone ini akan dijual lebih tinggi dari generasi pertamanya? Tentu saja pertanyaan tersebut baru akan bisa terjawab pada tanggal 23 Oktober 2018 nanti. Jadi kita tunggu saja gebrakan-gebrakan menarik yang akan ditawarkan oleh Xiaomi ke dalam smartphone gaming terbarunya ini.
Baca juga
- Bocoran Video Hands-on ini Ungkap Bodi Belakang Black Shark 2
- Jegal Razer Phone 2, Xiaomi Bakal Rilis Black Shark 2 di Pasar Global
- Wow! Xiaomi Black Shark Raih Skor AnTuTu Tertinggi
Oh ya! Selain Xiaomi, masih ada OnePlus dan Apple yang juga memanfaatkan bulan Oktober tahun ini untuk merilis perangkat terbarunya. Tercatat, OnePlus pada tanggal 29 Oktober akan memperkenalkan OnePlus 6T dan Apple pada tanggal 30 Oktober disebut-sebut akan merilis iPad dan MacBook Air terbaru.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?