Siapa yang tidak suka mendengarkan musik? Siapa pun pasti suka, tanpa memandang kalangan usia. Nah! Salah satu perangkat yang kini begitu populer digunakan oleh mereka yang ingin mendengarkan musik secara personal bisa menggunakan earphone.
Earphone kini pun tidak hanya dipakai untuk mendengarkan musik, alat bantu ini juga bisa dipakai untuk berkomunkasi alias menjawab panggilan masuk, bermain game atau yang lainnya. Nah! Seiring perkembangan teknolog yang terus maju, kini earphone kabel pun mulai berubah menjadi earphone Bluetooth.
Tidak hanya praktis, biasanya earphone Bluetooth akan diperkaya banyak fitur di dalamnya. Hal inilah yang akhirnya banyak pencinta gadget beralih untuk menggunakan earphone Bluetooth. Menjawab kebutuhan akan hal itu, VYATTA yang getol menelurkan earphone Bluetooth alias TWS, baru-baru ini meluncurkan Airboo PRO.
Tidak hanya diperkaya dengan segudang fitur menarik, VYATTA Airboom PRO juga diklaim mampu menyajikan suara yang berkualitas. Selain itu, yang tak kalah penting, TWS terbaru besutan VYATTA ini juga ditawarkan dengan harga yang tidak membuat jebol kantong banyak orang.
Beberapa fitur unggulan yang dimuat oleh VYATTA ke dalam Airboom PRO antara lain TWS ini mampu menghadirkan vokal dan instrumen yang jernih serta detail. Selain itu, suara bass yang dihasilkan juga diklaim enak didengar, tidak terlalu kecil atau berlebihan hingga menutupi vokal dan instrumen.
VYATTA Airboom Pro juga memiliki kontrol sentuh yang cukup beragam, yakni 14 in 1 touch sensor. Pengguna bisa mengoperasikan lewat sentuhan untuk menaikkan atau menurunkan volume, mematikan atau menghidupkan perangkat, play/puse dan yang tak kalah menarik ada kemampuan Siri/Google Assistant.
Mengenai desainnya, TWS terbaru dari VYATTA ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Powercase dirancang dengan desain yang begitu menarik sehingga terlihat lebih premium. Begitu juga dengan erabuds-nya sehingga cocok untuk kebanyakan telinga orang Indonesia.
Kedua earbuds dari VYATTA Airboom PRO ini juga sudah dibekali dengan mikrofon untuk menjawab panggilan telepon atau berkomunkasi ketika bermain game. Ada juga dukungan fast cahrging (USB Type-C) dan ketika di-charge selama 5 menit, TWS ini dapat kalian gunakan hingga 40 menit (up to 5 hours 1 charge, up to 16 hours total playtime).
VYATTA Airboom PRO juga sudah dibekali dengan Bluetooth 5.0 dan imbasnya perangkat ini jauh lebh stabil dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Bagi kalian yang tertarik membeli TWS ini, VYATTA membanderolnya dengan harga Rp299.000.
Untuk saat ini, VYATAA sedang membuka penawaran pre-order yang digelar secara eksklusif di Tokopedia (Official Store VYATTA). Penawaran menarik ini hanya digelar sehari, yakni pada tanggal 13 Mei 2020 dan kalian yang membeli Airboom PRO dalam pre-order ini bisa membawa pulang fast charger 2.4A seharga Rp44.900.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?