Vivo, pabrikan smartphone asal Cina sepertinya tancap gas di tahun ini. Bagaimana tidak? Vivo di tahun ini 2018 ini digosipkan akan merilis lebih banyak smartphone. Terbaru, Vivo punya Y85 yang bocorannya sudah merebak di dunia maya dan digadang-gadang perangkat ini ditujukan untuk kelas menengah.
Gosipnya, Vivo Y85 akan diracik dengan layar berukuran 6,26 inci dan memiliki aspek rasio 19:9. Sayangnya, tak ada informasi mengenai resolusi layarnya. Mirip dengan Vivo V9 dan X21, smartphone ini juga memiliki poni di bagian atas layarnya.
Dukungan lainnya, Y85 akan dibekali dengan kamera depan 16 MP. Menariknya, Vivo akan menyematkan fitur artificial intelligent atau AI ke dalam kamera tersebut. Tak hanya itu, Vivo juga membenamkan fitur AR Sticker dan Face Unlock.
Sementara dua kamera belakangnya memiliki resolusi 13 MP + 2 MP yang dapat menghasilkan foto bokeh. Untuk dapur pacunya, Vivo mempercayakan Snapdragon 450 Octa-core 1,8 GHz yang dipadukan dengan RAM sebesar 4 GB serta pilihan internal storage berkapasitas 32 GB dan 64 GB.
Baca juga
- Spesifikasi Lengkap Vivo X21 Muncul di JD.com
- Y71 dan Y71A, Dua Amunisi Vivo untuk Segmen Entry-level yang Mulai Terungkap
- Vivo Xplay7 Punya Kamera Depan Mirip APEX
Tak ketinggalan, Vivo juga melengkapi smartphone ini dengan dukungan dual SIM Card jaringan 4G LTE, WiFi, dan Bluetooth 5.0. Vivo Y85 juga disokong dengan antarmuka pengguna FunTouch OS yang berbasiskan Android 8.1 alias Oreo. Diperkirakan, smartphone ini akan dibanderol dengan harga 1.798 Yuan atau sekitar Rp3,8 jutaan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?