vivo secara resmi telah memperkenalkan antarmuka terbarunya, OriginOS yang dirancang untuk menggantikan perjalanan FuntouchOS. Dari sejumlah slide yang dijabarkan oleh vivo bahwa platform baru ini fokus pada sistem widget yang dirancang ulang, gesture yang ditingkatkan, optimalisasi memori dan gaya visual yang lebih menarik.
Dimulai dari widget, vivo mengatakan bahwa mereka terinspirasi dari Huarong Road, sejenis puzzle geser dengan ukuran potongan yang berbeda-beda. Layar utama dapat dengan mudah diatur ulang meskipun ada beberapa widget dengan ukuran yang tidak sesuai.
Dalam bentuknya yang paling sederhana, widget mengubah tampilannya untuk menyampaikan beragam informasi yang mencakup aplikasi cuaca, menggeser gelembung pesan untuk aplikasi SMS, dan sebagainya. Mengetuk widget yang ada akan memperluas dengan menampilkan informasi dan kontrol tambahan.
“Nano Alerts” adalah ide yang menarik. Mereka menampilkan pemberitahuan dari aplikasi dalam widgetnya. Dikatakan bahwa ada 26 kombinasi gerakan yang dimulai dengan ketukan di bagian bawah layar. Ada juga SuperCard, yang dapat dipanggil dari mana saja (bahkan saat layar mati), untuk pembayaran mobile yang cepat dan mudah.
Hal menarik lainnya yang dijelaskan oleh vivo bahwa OriginOS akan hadir dengan Multi-Turbo 5.0. Ini adalah serangkaian teknik untuk optimalisasi memori. Memory Fusion terdengar seperti swap, yang menambahkan 3 GB RAM tambahan dengan mengacak data ke penyimpanan flash.
Fitur lainnya adalah mengoptimalkan penggunaan memori sehingga perangkat lunak membutuhkan lebih sedikit RAM untuk mulai menjalankannya. Terakhir, aplikasi pre-load mempercepat waktu pengaktifan aplikasi dengan menebak aplikasi mana yang akan kalian buka selanjutnya dan menyiapkan data yang diperlukan.
Sementara itu untuk visualisasi, vivo telah menyiapkan “behavioral wallpapers” yang mensimulasikan gerakan kompleks, seperti goyangan tiap kelopak bunga. Wallpaper juga dapat menyesuaikan cuaca di luar dengan menggambar representasi awan yang akurat, kecepatan angin dan visibilitas kondisi cuaca setempat.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?