Connect with us
UX8406
Berita

Vivo Bersama ACT Bagi-bagi Masker untuk Melawan COVID-19

Penyebaran virus corona alias COVID-19 semakin meluas di Indonesia. Melihat hal itu, vivo lewat organisasi nirlaba Aksi Cepat Tanggap (ACT) menyalurkan dukungan dengan membagikan ratusan ribu masker.

Updated

vivo Indonesia terdorong untuk membantu penanggulangan pandemi virus corona atau COVID-19 dengan memberikan bantuan sejumlah 150.000 masker melalui organisasi nirlaba Aksi Cepat Tanggap (ACT). Donasi ini telah didistribusikan kepada masyarakat di beberapa lokasi.

“Kami memahami bahwa saat ini kita semua dalam kondisi sulit. Sebagai bagian dari komunitas dan juga masyarakat, kami berusaha melakukan sebuah kontribusi untuk Indonesia yang diharapkan dapat membantu meringankan dan menambah kekuatan untuk menghadapi masa ini,” ucap Tyas Rarasmurti, Senior PR Manager vivo Indonesia.

Ditambahkan oleh Tyas, kontribusi yang bisa dilakukan oleh vivo Indonesia adalah menyerahkan langsung bantuan masker siap pakai ke kantor ACT dan kemudian untuk didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan. Diharapkan, bantuan ini benar-benar bisa berguna untuk mereka yang terkena dampak COVID-19.

Setelah penyerahan donasi dilakukan, Tim ACT bergerak ke titik-titik lokasi untuk menyasar masyarakat prasejahtera dan warga lanjut usia yang saat ini amat membutuhkan masker untuk melindungi diri mereka dari penyebaran wabah virus corona.

Selain itu, masker yang didonasikan vivo Indonesia via ACT juga menyasar para pekerja informal yang masih harus bekerja di luar rumah untuk memenuhi kebutuhan harian di masa pandemik ini. Sampai dengan hari ini ACT telah mendistribusikan 150.000 masker di area DKI Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi, Karawang, dan Sukabumi.

“vivo Mobile Indonesia adalah salah satu korporasi yang peduli terhadap permasalahan kemanusiaan. Kerjasama dengan ACT ini memiliki tujuan untuk dapat membantu garda depan maupun masyarakat prasejahtera yang sampai saat ini masih membutuhkan kita semua,” ucap Direktur Islamic Philanthropy Network ACT, Andi Primaretha

Tyas menambahkan, kolaborasi ACT ini melanjutkan inisiasi vivo Indonesia dalam mendukung antisipasi, dan memperlambat penyebaran pandemi COVID-19 yang kini semakin menjadi perhatian serius diberbagai daerah. “Kami berharap yang kami berikan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat.” pungkas Tyas.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita8 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer