Setelah meluncurkan E3, kini Meizu sedang fokus menggarap satu amunisi lainnya, yakni Meizu 15. Bocorannya, bakal ada tiga Meizu 15 yang nantinya bakal diperkenalkan, yakni Meizu 15 Plus (M891Q), Meizu 15 (M881M) dan Meizu 15 Lite (M871Q).
Seperti diungkap oleh TENAA, smartphone pertama, Meizu 15 Plus (M891Q) kabarnya akan dikemas dengan layar AMOLED yang memiliki resolusi Quad HD (2.560 x 1.440 piksel). Aspek rasionya juga sudah kekinian, yakni 18:9. Dari sektor hardware, smartphone ini disokong dengan chipset Exynos 8895 Octa-coe 2,5 GHz.
Untuk menunjang kinerja chipset yang dibenamkan, Meizu 15 Plus juga dilengkapi dengan pilihan RAM besar, yakni 4 GB dan 6 GB. Tak hanya itu, kabar lainnya juga menyebutkan, Meizu akan membenamkan pilihan intenal storage berkapasitas 64 GB dan 128 GB.
Untuk urusan fotografi, Meizu 15 Plus akan dilengkapi dengan dual-camera utama yang memiliki resolusi 12 MP + 20 MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 20 MP. Meizu juga membekali Meizu 15 dengan baterai berkapasitas 3.430 mAh.
Selanjutnya, Meizu 15 (M881M) yang dikemas dengan layar berukuran 5,46 inci memiliki baterai berkapasitas 2.940 mAh. Terlihat, smartphone ini memiliki desain yang mirip dengan Meizu 15 Plus. Bodi berbahan logam berwana emas, memiliki tombol Home berbentuk lingkaran di bagian depan dan ada dua kamera di bagian belakang,
Terakhir adalah Meizu 15 Lite (M87IQ) yang dikemas dengan layar berukuran 5,46 inci. Sayangnya, smartphone ini memiliki resolusi yang lebih rendah dibandingkan dua saudaranya. Baterai yang dibenamkan berkapasitas 3.000 mAh dan di bagian bawah layar juga ada tombol Home berbentuk lingkaran.
Baca juga
- Meizu E3 Resmi Melenggang, Punya Edisi Spesial Sebanyak 2 Ribu Unit
- Spesifikasi Hardware Meizu 15 Series Terungkap!
- Ogah Berponi, Meizu Patenkan Teknologi Kamera Selfie di Bawah Layar
Berbeda dengan Meizu 15 Plus dan Meizu 15, Meizu 15 Lite hanya memiliki satu kamera yang bercokol di bagian belakang lengkap dengan LED flash. Sayangnya, Meizu belum mau mengungkap, kapan ketiga smartphone ini melenggang ke pasaran.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?