Nubia yang merupakan anak perusahaan dari ZTE memiliki solusi sendiri untuk menciptakan smartphone yang disukai oleh penggemarnya. Gosip terbaru, pabrikan smartphone asal Cina ini juga sedang mempersiapkan satu amunisi terbaru yang siap berkompetisi di jajaran smartphone kelas atas, yakni Nubia Z18.
Jika melihat teaser yang dilontarkan oleh Nubia sendiri lewat akun miliknya di Weibo, smartphone ini akan hadir dengan layar bezel-less. Oleh karena itu, lewat teaser tersebut Nubia juga menuliskan pesan singkat yang berbunyi “Full Screen 3.0”.
Ya! Untuk pertama kalinya Nubia merilis smartphone dengan layar bezel-less pada tahun 2005 lalu lewat Nubia Z9. Selanjutnya teknologi layar tersebut terus disematkan sehingga Nubia mampu menciptakan Nubia Z17s yang memiliki layar dengan aspek rasio kekinian, yakni 18:9.
Nah! Untuk smartphone terbarunya ini, Nubia tak hanya mengemas dengan layar penuh dan bezel-less, namun Nubia juga bakal menyematkan kamera depan yang diposisikan tepat di atas layar, di bagian tengah. Bisa jadi, ini mungkin akan mirip dengan Essential Phone PH-1 yang diracik oleh Andy Rubin.
Ada dugaan, smartphone ini juga memiliki kemampuan tahan air. Jika benar, tentu saja ini sebuah lompatan yang terbilang menarik yang dilakukan oleh Nubia. Jadi bisa dikatakan, smartphone ini memang layak berada di jajaran kelas atas.
Baca juga
- Nubia Red Magic Hanya Disokong Chipset Lawas Qualcomm
- Nubia Z18 Mini dengan Otak Snapdragon 660 Resmi Meluncur
- Nubia Z18 mini Siap Meluncur, Punya Kamera 24 MP
Sayangnya, Nubia masih menutup rapat-rapat mengenai dukungan spesifikasi dari smartphone ini. Namun soal waktu peluncurannya, kemungkinan Nubia Z18 ini akan diperkenalkan pada bulan Juni 2018. Hal ini mengikuti kebiasaan seri-seri sebelumnya, yakni Nubia Z17 dan Z11 yang juga diluncurkan pada bulan tersebut.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?