Connect with us
UX8406
Berita

Samsung Gelar Consumer Launch Pertama Galaxy S23 Series 5G

Konsumen yang penasaran dengan Galaxy S23 Series 5G kini bisa mengunjungi consumer launch pertama yang digelar oleh Samsung di Central Park Mall, Jakarta, pada 24 – 26 Februari 2023.

Updated

Samsung resmi menghadirkan Galaxy S23 Series 5G ke Indonesia, di mana masyarakat sudah bisa mendapatkannya langsung mulai 24 Februari 2023 di toko online dan gerai retail terdekat. Galaxy S23 Series 5G membawa standar baru akan smartphone flagship.

Standar baru yang dibawa oleh Galaxy S23 Series 5G ini berkat dukungan kamera dan chipset paling powerful di industri. Tentunya, semua itu demi memenuhi kebutuhan konsumen untuk share sisi epic dengan lebih mudah, kapan pun dan di mana pun.

“Inovasi di Galaxy S23 Series 5G memungkinkan siapa saja bisa menciptakan foto dan video yang lebih epic termasuk untuk sosial media, dan menginspirasi orang lain memiliki foto atau video tersebut,” ujar Simon Lee, President Samsung Electronics Indonesia.

Lebih dari itu, Simon juga menegaskan bahwa Galaxy S23 series 5G ini didesain untuk kehidupan yang lebih baik, kini dan nanti, dengan peningkatan menjadi 12 komponen yang terbuat dari material daur ulang dibanding pendahulunya, Galaxy S22 Series 5G.

Sekarang konsumen di Indonesia tidak perlu menunggu lagi karena dengan berakhirnya masa pre-order untuk Galaxy S23 Series 5G, konsumen bisa langsung mendapatkan tiap varian dari smartphone flagship terbaru dari Samsung mulai 24 Februari 2023, baik di toko daring maupun gerai retail.

Selain itu, konsumen yang gemar dengan perangkat flagship ini juga bisa merasakan pengalaman langsung menggunakan Galaxy S23 Series 5G. Caranya, segera kunjungi consumer launch pertama yang akan hadir di Central Park Mall, Jakarta, pada 24 – 26 Februari 2023.

Selama consumer launch, konsumen bisa menikmati penawaran eksklusif senilai total hingga Rp4.100.000. Keuntungan ini terdiri dari cashback hingga Rp2.000.000 untuk pembelian secara Trade-In dan Purchase with Purchase (dengan aksesori dan wearable Galaxy).

Ada juga cashback dari mitra bank hingga Rp750.000. Ditambah lagi mendapatkan fasilitas Samsung Care+ selama 6 bulan senilai 899.000 dan free casing senilai 499.000. Bagi konsumen yang beruntung akan mendapatkan special gift kolaborasi Samsung dengan VARYAN dan Exacoat (persediaan terbatas).

Bagi konsumen yang tertarik membeli Galaxy S23 Ultra 5G, smartphone ini ditawarkan dengan harga Rp19.999.000 untuk varian 12 GB/256 GB. Sementara, varian 12 GB/512 GB dan 12 GB/1 TB, masing-masing ditawarkan dengan harga Rp21.999.000 dan Rp25.999.000.

Sementara, Galaxy S23+ 5G hadir dengan harga Rp15.999.000 untuk varian 8 GB/256 GB) dan Rp17.999.000 untuk varian 8 GB/512 GB). Untuk model yang paling dasar, Galaxy S23 5G tersedia dengan harga Rp12.999.000 untuk varian 8 GB/128 GB) dan Rp13.999.000  untuk varian 8 GB/256 GB.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer