Tidak diragukan lagi bahwa raksasa elektronik asal Korea Selatan, Samsung berencana untuk segera merilis Galaxy S21 FE. Bahkan isyarat dari smartphone tersebut akan segera diluncurkan sudah bisa kita rasakan beberapa minggu belakangan ini dari sejumlah bocoran yang mengalir deras di internet.
Tidak lama setelah render 3D Galaxy S21 FE muncul secara online, perangkat tersebut kini telah terlihat di Google Play Console. Daftar Google Play Console untuk Galaxy S21 FE yang ditemukan oleh MyFixGuide, mengkonfirmasi beberapa spesifikasi utama dari smartphone tersebut.
Disebutkan bahwa Galaxy S21 FE akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 888 dari Qualcomm dengan GPU Adreno 660 yang memiliki frekuensi 840MHz. Chipset tersebut disandingkan dengan RAM 6 GB. Ada desas-desus tentang versi Exynos 2100 tetapi tidak dapat dikonfirmasi apakah itu akan menjadi kenyataan.
Meskipun ukuran layar tidak tercantum, S21 FE terdaftar untuk menampilkan resolusi 1080 x 2009 piksel. Bocoran sebelumnya menyebutkan bahwa smartphone ini diharapkan punya layar FullHD+ dengan panel AMOLED berukuran 6,4 inci yang memiliki refresh rate 120Hz.
Layarnya mengusung desain punch-hole yang menampung kamera depan 32 MP. Perangkat ini juga akan berjalan di Android 11 yang tentunya tak sedikit yang berharap Samsung menyematkan One UI yang telah dikustom sehingga memliki antarmuka lebih bersahabat.
Lalu, kapan smartphone ini akan dirilis? Mengenai hal ini, memang masih menjadi misteri. Tentunya para penggemar Samsung hanya bisa menunggu konfirmasi akhir dari raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut. Namun, tak sedikit yang berspekulasi bahwa Galaxy S21 FE akan meluncur dalam beberapa bulan mendatang.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?