realme, merek smartphone Favoritnya Anak Muda telah menginformasikan peluncuran realme narzo 30A yang akan diselenggarakan pada 3 Maret pukul 18:30 WIB. Peluncuran smartphone pertama realme di tahun 2021 terbilang cukup istimewa mengingat realme mengusung konsep trendsetting yang berbeda, yaitu arena virtual 8bit game.
Untuk merasakan pengalaman peluncuran produk realme narzo 30A, jangan lupa untuk pasang pengingat pada hari Rabu besok. Tidak hanya menghadirkan konsep peluncuran produk yang seru, realme juga akan mengadakan Fight for narzo #PowerUpTheGame MLBB Tournament dengan hadiah utama realme narzo 30A.
realme narzo 30A dipersiapkan oleh realme untuk menjadi “The Most Powerful Entry-Level Gaming Smartphone” di tahun 2021. Kehadiran smartphone ini berani menggebrak pasar dengan membawa teknologi trendsetting MediaTek Helio G85 dan trendsetting Diagonal Stripe Design ke segmen entry-level.
Hal tersebut menjadikan realme narzo 30A sebagai smartphone pertama dengan chipset gaming MediaTek Helio G85 di segmen entry-level. Sebagai smartphone yang ditujukan untuk memberikan pengalaman gaming yang luar biasa di segmennya, realme juga mengadakan kompetisi e-sports untuk mengasah skill gaming anak muda di Indonesia.
narzo sendiri memiliki sejarah yang cukup baik dengan sukses menggelar berbagai kompetisi game. Kompetisi Fight for narzo pertama kali diadakan pada tanggal 22 Juni 2020 lalu dengan mengundang realme Fans dan pemain PUBG lainnya, Matthew Mayo & Meutia Maharani selaku PUBGM Pro Player dari ONIC Esports.
Karena antusiasme yang tinggi dari anak muda terhadap turnamen e-sports, realme kembali menghadirkan Fight for narzo: #PowerUpTheGame MLBB Tournament. Pendaftaran untuk turnamen Fight for narzo: #PowerUpTheGame MLBB Tournament akan dibuka mulai tanggal 1 Maret hingga 5 Maret secara gratis
Ppeserta yang lolos babak penyisihan tanggal 6 Maret akan melaju ke babak final tanggal 7 Maret 2021. Pada babak final Fight for narzo: #PowerUpTheGame MLBB Tournament, delapan MVP terpilih akan bertanding dengan para pemain legendaris Mobile Legends: Bang Bang, yaitu Eko ‘Oura’ Julianto dan Yurino ‘Donkey’ Putra.
Babak final Fight for narzo: #PowerUpTheGame MLBB Tournament akan disiarkan secara live streaming di channel YouTube realme Indonesia. Setiap finalis akan mendapatkan realme Watch dan tim pemenang akan mendapatkan hadiah utama berupa realme narzo 30A.
Apakah kalian tertarik untuk mengikuti kompetisi ini? Untuk informasi lebih lanjut tentang Fight for narzo: #PowerUpTheGame MLBB Tournament dan cara mengikuti kompetisi mini game ini, kalian dapat mengunjungi https://c.realme.com/id/
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?