realme, untuk pertama kalinya di dunia meluncurkan realme C15 ke Indonesia sebagai smartphone pilihan terbaik di segmen harga Rp2 jutaan. Kombinasi yang kuat dari Mega Battery 6.000 mAh dan 18W Quick Charge meningkatkan standar persaingan harga di segmen ini sekaligus memperkuat posisi realme sebagai Entry-Level King.
“realme memahami permintaan anak muda di Indonesia di tengah situasi saat ini. Tak sedikit dari mereka yang membutuhkan smartphone dengan kombinasi baterai besar dan fitur pengisian daya mumpuni. Itu sebabnya kami meluncurkan realme C15 ke pasar Indonesia,” ucap Palson Yi, Marketing Director realme Indonesia.
Ditambahkan oleh Palson, realme C15 datang dengan baterai 6.000 mAh dan dukungan 18W Quick Charge. Tidak hanya itu, smartphone ini juga punya desain yang trendi dan performa baik. Oleh sebab itu, realme pun percaya bahwa realme C15 ini akan jadi pilihan smartphone terbaik di segmen harga Rp2 jutaan.
realme C15 memiliki baterai besar 6.000 mAh dimana pengguna dapat menggunakannya tanpa henti, kapan pun mereka mau dan apa pun aktivitas mereka. Menurut hasil uji di realme Lab, realme C15 dapat bertahan selama 57 hari dalam mode siaga, mendukung 46 jam panggilan terus menerus atau sama dengan 28 jam menonton YouTube.
Untuk menciptakan daya tahan baterai yang lama, realme juga menghadirkan App Quick Freeze untuk mengurangi penggunaan daya aplikasi latar belakang yang tidak digunakan. Selain itu, ada juga Screen Battery Optimization yang dapat menurunkan beberapa efek tampilan untuk meningkatkan daya tahan smartphone.
Tidak ketinggalan, realme juga menyematkan Sleep Standby Optimization, yang memungkinkan smartphone bekerja dalam mode yang lebih rendah untuk memberikan pengguna pengalaman baterai smartphone terbaik. Selain itu, realme C15 memiliki Super Power Saving Mode, dimana smartphone dapat beroperasi dalam kondisi paling hemat.
Untuk melengkapi produknya dengan menyajikan baterai besar, aspek keselamatan juga turut diperhatikan. Selain memiliki penutup belakang bahan tahan api, realme C15 juga menggunakan sensor pemantauan kinerja daya dan sensor pemantauan suhu agar secara otomatis memantau keadaan termal smartphone.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?