Connect with us
s-14-oled
Berita

Redmi Note 11 Versi Global Dipasok SoC Snapdragon 680

Xiaomi secara resmi telah memboyong Redmi Note 11 keluar Cina. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 680, namun hanya punya kamera utama 50 MP.

Updated

Tak hanya memboyong Redmi Note 11 Pro Series yang punya dua model, 5G dan 4G ke pasar global, Xiaomi juga menawarkan Redmi Note 11 dan Note 11S. Ya! Kedua smartphone terakhir yang disebutkan tentunya bertujuan untuk menjawab permintaan konsumen yang menginginkan perangkat lebih kecil, ringan dan murah.

Meski begitu, Xiaomi juga menyelipkan beberapa fitur yang ada pada Pro Series ke dalam Redmi Note 11 dan Note 11S. Punya layar AMOLED 6,43 inci, kedua smartphone ini beberapa milimeter lebih pendek dan lebih sempit, juga lebih dari 20 gram lebih ringan.

Baik Redmi Note 11 maupun Note 11S masih menikmati resolusi 1080p+ (20:9) dan refresh rate 90Hz, meski begitu sudah lebih meningkat dibandingkan dari Note 10 dan 10S yang diluncurkan tahun lalu. Tingkat pengambilan sampel sentuh dua kali lipat (180Hz) dan Xiaomi berhasil meningkatkan kecerahan khas menjadi 700 nits (naik dari 450 nits).

Layar smartphone ini juga sudah diproteksi dengan perlindungan Gorilla Glass 3 dan sertifikasi IP53 (tahan percikan air). Kamera adalah peningkatan yang jauh lebih besar. Redmi Note 11S mendapatkan 108 MP ISOCELL HM2 yang sama dengan Pro – sensor 1/1,53” dengan piksel 0,7 m dan binning 9-in-1 (untuk piksel 2,1 m).

Note 11 biasa mendapat sensor 50 MP sebagai gantinya. Keduanya mengemas kamera ultra-wide 118° dengan sensor 8 MP, kamera makro 2 MP, dan sensor kedalaman 2 MP. Sementara, untuk dapurnya menggunakan chipset sekuel dari yang dari tahun lalu, model S ditenagai Helio G96 dan model vanilla dipasok Snapdragon 680.

Dari sisi perangkat lunak, kedua smartphone ini telah dibekali antarmuka MIUI 13 berbasis Android 11. Redmi Note 11 mulai dari opsi memori 4 GB/64 GB dan mencapai 6 GB/128 GB. Sementara, Note 11S mulai dari 6 GB/64 GB dan mencapai 8 GB/128 GB.

Berbeda dengan Pro, kedua smartphone ini memiliki tempat khusus untuk kartu microSD pada baki dual-SIM. Keduanya memiliki pembaca sidik jari yang dipasang di samping dan juga dapat menggunakan kamera depan untuk membuka kunci biometrik – 16 MP untuk model S dan 13 MP untuk Note 11.

Xiaomi menjanjikan bahwa di beberapa wilayah atau negara tempat dipasarkannya kedua smartphone ini, Redmi Note 11 dan Note 11S akan memiliki IR Blaster dan NFC. Xiaomi juga melengkapi smartphone ini dengan dukungan speaker ganda dan jack headphone 3.5mm.

Note 11 dan 11S ditenagai oleh baterai 5.000 mAh, kapasitas yang sama dengan model tahun lalu. Namun, Xiaomi berhasil mengoptimalkan pengisian cepat 33W, sehingga sekarang 100% tercapai dalam 58 menit (Note 10 membutuhkan waktu 74 menit untuk mengisi hingga penuh).

Redmi Note 11 dan Note 11S akan tersedia merata pada bulan depan. Redmi Note 11 akan dijual mulai dari US$ 180 (Rp2,6 juta) untuk model 4 GB/64 GB dan akan naik menjadi US$ 230 (Rp3,3 juta) untuk model 6 GB/128 GB, atau yang paling atas.

Redmi Note 11S akan dijual mulai dari harga US$ 250 (Rp3,5 juta) untuk varian 6 GB/64 GB dan naik menjadi US$ 300 (Rp4,3 juta) untuk varian 8 GB/128 GB. Apakah Xiaomi akan segera membawa kedua smartphone ini ke pasar Indonesia? Kita tunggu saja.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer