Connect with us
s-14-oled
Berita

REDMAGIC 7 akan Segera Hadir di Pasar Global

Menariknya, REDMAGIC 7 akan dilepas oleh Nubia ke pasar global. Tentu saja, ini jadi kabar menarik bagi penggemar perangkat Nubia.

Updated

Nubia secara resmi telah meluncurkan smartphone gaming terbarunya ke pasar Cina. Ada dua model yang diluncurkan, yakni REDMAGIC 7 dan REDMAGIC 7 Pro. Menariknya, REDMAGIC 7 akan dilepas oleh Nubia ke pasar global. Tentu saja, ini jadi kabar menarik bagi penggemar perangkat Nubia.

Namun, ada satu hal yang harus diketahui oleh mereka yang tertarik membeli REDMAGIC 7 versi pasar global. Ya! Smartphone ini akan datang dengan pengisian cepat 65W, berbeda dengan REDMAGIC 7 yang dijual di Cina, dimana perangkat tersebut dibekali pengisian cepat 120W.

Terlepas dari fitur kecepatan pengisian baterai yang ditawarkan, varian globalnya sama dengan versi Cina. Untuk kalian ingat, REDMAGIC 7 memiliki layar AMOLED 6,8 inci dengan resolusi 1080p dan cakupan color gamut DCI-P3 100%. Layarnya juga dilengkapi dengan dukungan refresh rate 165Hz dan hingga 720Hz.

Tentu saja, yang menjadikan REDMAGIC 7 ini cocok ditakatan sebagai smartphone gaming yang bertenaga, karena chipset yang disematkan. Smartphone gaming ini telah dibekali chipset Snapdragon 8 Gen 1, yang dipasangkan dengan RAM hingga 18 GB.

Ya! RAM terkecil adalah 12 GB dan naik menjadi 16 GB. Smartphone ini tersedia dengan penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB. Varian RAM 12 GB dengan penyimpanan internal 128 GB dijual seharga US$ 629 (Rp9 juta) dan tersedia dalam pilihan warna Obsidian Black.

Varian penyimpanan 16 GB dengan internal storage 256 GB hadir dalam warna Pulsar Blue-Red-Purple dan dijual seharga US$ 729 (Rp10,5 juta). Varian paling atas, RAM 18 GB dengan internal storage 256 GB dijual seharga US$ 799 (Rp11,5 juta), yang dikenal sebagai Supernova dengan bagian belakang semi-transparan.

REDMAIC 7 akan mulai dijual secara global 10 Maret di beberapa negara, seperti Inggris, Austria, Belgia, Bulgaria, Lithuania, Kroasia, Luksemburg, Republik Siprus, Ceko, Belanda, Denmark, Polandia, Estonia, Portugal, Finlandia, Rumania, Prancis, Slovakia, Jerman, Slovenia, Yunani, Spanyol, Swedia, Irlandia, Hongaria, Italia, Latvia, Malta.

Selain itu, smartphone ini juga akan dipasarkan oleh Nubia di Kanada, Amerika Serikat, Australia, Hong Kong (China SAR), Indonesia, Makau (China SAR), Filipina, Vietnam, Singapura, Israel, Kuwait, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Qatar, Meksiko, Peru, dan Chili.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer