Connect with us
s-14-oled
Berita

Rayakan Ulang Tahun Ke-7, Jenius Sudah Kembangkan Banyak Fitur Inovatif

Jenius menjadi solusi life finance yang semakin lengkap dengan beragam fitur inovatif untuk membantu digital savvy mengelola kekuangan dengan lebih simpel, cerdas, dan aman.

Updated

Jenius dari PT Bank BTPN Tbk pada tanggal 11 Agustus 2023 lalu memperingati hari ulang tahunnya ke-7. Sebagai salah satu bank digital di Indonesia, Jenius terus berkomitmen menghadirkan layanan finansial yang lengkap dan relevan bagi masyarakat digital savvy melalui proses kokreasi dan kolaborasi.

Seperti dikatakan oleh Irwan Tisnabudi, Digital Banking Head Bank BTPN bahwa Jenius berterima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang telah diberikan masyarakat digital savvy. Jenius terus bertumbuh bersama masyarakat digital savvy dalam perjalanan tujuh tahun di Indonesia.

“Beragam fitur yang Jenius hadirkan melalui proses kokreasi semakin lengkap untuk membantu teman Jenius mulai dari menabung, bertransaksi di dalam dan luar negeri, mengelola cash flow, hingga berinvestasi dengan lebih simpel langsung dari aplikasi,” kata Irwan.

Hingga akhir Juni 2023, Jenius menunjukkan tren pertumbuhan yang kuat dengan mencatatkan pertumbuhan pengguna (registered user) sebesar 19% (YoY) menjadi 4,8 juta. Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dikelola Jenius meningkat 43% (YoY) menjadi Rp24,7 triliun.

Selain itu, total produk pinjaman mencapai Rp1,3 triliun, tumbuh 119% (YoY). Jenius juga telah meluncurkan dan melakukan pengembangan sederet fitur sepanjang paruh tahun pertama 2023 untuk memenuhi kebutuhan masyarakat digital savvy yang juga semakin berkembang.

Fitur-fitur tersebut antara lain, akses scan QRIS dari aplikasi Jenius yang lebih mudah, top up dan kelola mandiri e-money dari e-Wallet Center, penukaran Yay Points, perpanjangan jam operasional aktivasi dan tukar mata asing di Jenius, Jenius Paylater, dan program #FlexiRasaMaxi 2.

Inovasi fitur di atas merupakan hasil dari proses kokreasi dan kolaborasi yang Jenius terus lakukan sejak awal berdiri. Sebanyak 44.000 kokreator (anggota komunitas Jenius Co.Create) telah tergabung di Jenius Co.Create untuk menyampaikan suara dan masukannya ke Jenius untuk pengembangan solusi life finance.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap teman Jenius, pada momen perayaan ulang tahun yang ke-7,Jenius menghadirkan program “7 hari 7 malam #jadilebihjenius” dalam bentuk penawaran spesial yang telah berlangsung selama 7 hari penuh, mulai 11 hingga 17 Agustus 2023.

Ini terdiri dari 7 penawaran spesial di tempat makan dan minum pilihan, 7 penawaran spesial di merchant pilihan, 7 penawaran spesial dari fitur pilihan Jenius. Teman Jenius dengan cepat menghabiskan sejumlah promo pada hari pertama peluncuran program 7 hari 7 malam #jadilebihjenius.

Jenius juga mencatat peningkatan transaksi selama periode promo. Berdasarkan hal ini, Jenius juga akan kembali menghadirkan program “7 hari 7 malam #jadilebihjenius” dengan beragam penawaran spesial pada bulan September mendatang. Jadi, jangan sampai ketinggalan!

“Dukungan teman Jenius selama tujuh tahun ini telah mendorong pertumbuhan, serta menjadi semangat bagi Jenius untuk menghadirkan inovasi solusi life finance yang semakin lengkap dan terintegrasi dengan ekosistem digital,” pungkas Irwan.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita6 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer