Connect with us
ZenbookS13OLEDUX5304
Berita

Qualcomm Perkenalkan Snapdragon 732G

Kembali Qualcomm memperkenalkan chipset terbarunya, Snapdragon 732G. Ini adalah chipset terbaru yang dibangun menggunakan proses fabrikasi 8 nm milik Samsung dan merupakan penerus dari Snapdragon 730 serta 730G.

Updated

Awal bulan ini, dikabarkan bahwa Qualcomm berencana meluncurkan chipset terbarunya, Snapdragon 732G. Akhirnya, rumor tersebut terjawab. Di awal bulan September ini,  pembuat chip fabless Amerika Serikat itu telah mengumumkan kehadiran SoC Snapdragon 732G.

Bisa dibilang, Snapdragon 732G merupakan versi upgrade dari Snapdragon 730 dan 730G. Seperti yang sudah kita tahu bersama, Snapdragon 730 dan 730G diperkenalkan oleh Qualcomm pada buulan April tahun lalu. Kehadiran kedua chipset tersebut berhasil menarik perhatian sehingga tak sedikit pabrikan smartphone yang menggunakannya.

Nah! Dibandingkan dengan Snapdragon 730G, Snapdragon 732G terbaru ini hadir dengan dua peningkatan besar. Salah satunya adalah inti utama dengan clock speed yang lebih tinggi, yakni 2,3 GHz. Sementara, Snapdragon 730G hanya memiliki inti utama dengan clock speed 2,2 GHz.

Peningkatan lainnya, Snapdragon 732G juga sudah dilengkapi dengan GPU Adreno 618. Berkat GPU Adreno 618, Qualcomm mengklaim ada peningkatan sebesar 15 persen. Selain dua peningkatan ini, semua fitur lainnya sama dengan Snapdragon 730G.

Snapdragon 732G memiliki fitur inti “Prime” Kryo 470 dengan clock speed hingga 2,3 GHz dan core “Performance” Kryo 470 yang memiliki clock speed hingga 2,2 GHz. Selain itu, ada juga enam inti “Efisiensi” Kryo 470 yang memiliki clock speed hingga 1,8 GHz.

Mikroarsitektur inti Utama dan Kinerja didasarkan pada desain ARM Cortex-A76. Sementara, mikroarsitektur dari enam inti Efisiensi didasarkan pada desain ARM Cortex-A55. Tak kalah menarik, SoC ini dibangun dengan proses fabrikasi LPP 8 nm dari Samsung.

Snapdragon 732G juga dikatakan memiliki serangkaian fitur yang dihimpun sebagai Elite Gaming seperti Qualcomm Game Jank Reducer, Vulkan 1.1 Graphics Driver, True HDR, dan ekstensi anti-cheat. Selain itu, Qualcomm juga membekalianya dengan Spectra 350 Image Signal Processor untuk pengambilan video 4K HDR.

Ada juga Qualcomm AI Engine generasi ke-4 hingga 3,6 TOPS, Hexagon 688 DSP dan dukungan Qualcomm QC 4+. Chipset ini juga dilengkapi Modem Snapdragon X15 LTE dengan dukungan untuk 3-CA dan 4 × 4 MIMO pada dua operator, dukungan subsistem Qualcomm FastConnect 6200, dan dukungan untuk audio codec Aqstic Qualcomm.

Lantas, siapakah pabrikan smartphone pertama yang akan memakai chipset terbaru dari Qualcomm ini? Jawabannya adalah POCO. Hanya saja, baik Qualcomm maupun POCO masih tutup mulut dan belum mau mengkonfirmasi nama smartphone yang bakal memakai Snapdragon 732G.

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP1 day ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP3 weeks ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 month ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 months ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 months ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP3 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Harga HP4 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G

Samsung membuat kejutan dengan memboyong Galaxy A14 5G ke Indonesia. Ini adalah smartphone 5G yang ditawarkan dengan harga sangat terjangkau.

Harga HP4 months ago
Harga dan Spesifikasi realme 10 Pro 5G

Secara resmi realme telah memasarkan realme 10 Pro 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan segudang daya...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer