Meski belum diperkenalkan secara resmi, tiga smartphone kelas menengah besutan Motorola, yakni Moto G6 Series beberapa waktu lalu telah ditelanjangi. Hasilnya, kita bisa melihat secara jelas bentuk dari smartphone ini. Bahkan, beberapa minggu sebelumnya, spesifikasi hardware dari smartphone ini juga telah terungkap.
Ya! Moto G6 Series yang terdiri dari Moto G6, Moto G6 Plus dan Moto G6 Play akan diperkenalkan pertama kali pada tanggal 19 April 2018 di Brazil. Lagi dan lagi, bocoran terbaru mengenai smartphone tesebut datang dari Olixar, salah satu brand aksesoris casing dan pelindung layar.
Seperti yang ditulis oleh GSMArena, Olixar memperlihatkan casing yang dipasang pada Moto G6 yang diduga kuat itu adalah seri G6 Play. Selain itu, Olixar juga mempelihatkan sebuah pelindung layar yang dipasang pada Moto G6 Plus. Dari situ, sekali lagi kita bisa melihat bentuk seutuhnya dua seri Moto G6, yakni G6 Play dan G6 Plus.
Seperti yang kita lihat, perangkat Motorola G Series terbaru ini tidak menggunakan tampilan berlekuk yang sedang trendi. Motorola justu memilih desain yang lebih klasik dengan senso pemindai sidik jari di tempatkan di bagian depan, tepatnya di bawah layar.
Baca juga
- Belum Melenggang, Spesifikasi Moto G6 Series Sudah Ditelanjangi
- Meluncur Bulan April, inilah Spesifikasi Moto G6 Series
- Moto G6 dan Moto E5 Series Kantongi Sertifikasi di Indonesia
Tak sedikit yang berharap, smartphone Moto G6 Series datang dengan layar yang memiliki aspek rasio 18:9 dan ketiganya tetap disokong dengan port jack audio 3.5mm. Seperti sudah diungkap pada beberapa bocoran sebelumnya, Moto G6 dan G6 Plus akan datang dengan dual-camera utama, sedangkan G6 Play akan disokong kamera tunggal.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?