Connect with us
s-14-oled
Berita

POCO Rilis POCO M3 Pro 5G, Ditenagai SoC Dimensity 700

POCO secara resmi meluncurkan POCO M3 Pro 5G. Smartphone yang melengkapi kehadiran POCO M3 ini datang dengan dukungan chipset Dimensty 700 7nm.

Updated

POCO telah mengumumkan smartphone terbarunya, POCO M3 Pro 5G. Ya! Smartphone ini resmi meluncur di pasar Eropa dan belum ada informas resmi apakah POCO M3 Pro 5G akan hadir di Indonesia atau tidak. Namun, terlepas dari hal tersebut, POCO M3 Pro 5G adalah budget smartphone 5G pertama yang diluncurkan oleh POCO.

Tidak hanya menyodorkan spesifikasi yang menarik, POCO M3 Pro 5G juga punya desain yang ciamik, dan harga yang terjangkau. POCO M3 Pro 5G memiliki layar 6,5 inci dengan layar 1080p +, lubang punch di tengah untuk kamera depan, dan kecepatan refresh 90Hz.

POCO juga telah menambahkan fitur yang tak kalah menarik, yang mereka sebut sebagai DynamicSwitch. Fitur ini hadir yang secara otomatis menyesuaikan refresh rate berdasarkan konten yang pengguna lihat. Ya! Smartphone ini akan beralih antara 30Hz, 50Hz, 60Hz, dan 90Hz secara dinamis.

Sementara, POCO M3 yang sudah melenggang lebih dulu ditenagai Snapdragon 662, versi Pro dengan kemampuan 5G menukarnya dengan chipset Dimensity 700 7nm. Tidak hanya diklaim mengungguli Snapdragon 662, tetapi chipset buatan MediaTek tersebut juga mampu menaklukan Snapdragon 720G di AnTuTu.

POCO M3 Pro 5G hadir dengan RAM hingga 6 GB dan penyimpanan internal hingga 128 GB dengan teknologi UFS 2.2. Smartphone ini juga memiliki slot SI hybrid ganda, sehingga pengguna dapat memasukkan dua kartu SIM 5G atau SIM 5G dan kartu microSD (hingga 1 TB).

Sementara di sektor fotografi, ada tiga kamera di bagian belakang perangkat. Sensor utamanya adalah kamera 48 MP dan dipasangkan dengan sensor kedalaman dan kamera makro. Untuk fiturnya, pengguna akan mendapatkan Night Mode dan Time-lapse Mode.

Smartphone ini mengemas baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 18W tetapi dilengkapi dengan kepala charger 22,5W dalam paket penjualannya. Punya baterai 5.000 mAh, POCO mengklaim smartphone barunya ini mampu bertahan hingga 2 hari pemakaian dengan sekali pengisian.

Fitur lainnya yang disematkan oleh POCO ke dalam POCO M3 Pro 5G adalah port jack audio 3.5mm yang ditempatkan di sisi bagian atas perangkat bersama IR Blaster. Daya tarik lainnya, POCO juga melengkapi POCO M3 Pro 5G ini dengan NFC dan pemindai sidik jari yang dipasang di samping.

Harga POCO M3 Pro 5G adalah € 159 (Rp2,8 juta) untuk 4 GB/64 GB dan € 179 (Rp3,1 juta) untuk 6 GB/128 GB. Ini adalah harga pemesanan awal bagi mereka yang membeli smartphone tersebut selama periode 20 hingga 27 Mei. Terkait warnanya, POCO M3 Pro 5G hadir dalam pilihan warna Power Black, Cool Blue, dan POCO Yellow.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita6 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer