Connect with us
UX8406
Berita

POCO M4 Pro 5G Lolos Proses Sertifikasi, akan Segera Diluncurkan

Awal tahun ini POCO telah memperkenalkan POCO M3 Pro dan smartphone tersebut meluncur di Indonesia pada bulan Mei lalu. Kini penerusnya, POCO M4 Pro disebut-sebut sudah lolos proses sertifikasi dan akan segera diperkenalkan.

Updated

POCO, sub-brand dari Xiaomi, kini bersiap-siap untuk meluncurkan smartphone terbaru. Disebut-sebut smartphone tersebut adalah POCO M4 Pro, sebagai penerus POCO M3 Pro. Seperti yang kita tahu, POCO M3 Pro diperkenalkan di pasar global pada awal tahun ini dan masuk resmi ke Indonesia pada bulan Mei lalu.

Kini, penerus dari POCO M3 Pro, yakni M4 Pro telah lolos dari lembaga sertifikasi. Smartphone tersebut muncul dengan nomor model 21091116AG dan sepertinya perangkat ini ditujukan untuk pasar global. Tidak tertutup kemungkinan POCO akan memboyong smartphone tersebut ke pasar Indonesia.

Adalah Abhishek Yadav dan Kacper Skrzypek yang baru-baru ini telah menemukan pengajuan sertifikat POCO M4 Pro di internet. Disebutkan bahwa perangkat tersebut akan ditenagai oleh chipset dari MediaTek dan memiliki dukungan untuk teknologi pengisian cepat 33W.

Meskipun tidak banyak detail spesifikasi yang disebutkan, smartphone ini diharapkan untuk segera diluncurkan dalam waktu dekat mengingat telah melewati proses sertifikasi. Sekadar mengingatkan kalian, POCO M3 Pro yang masuk ke dalam smartphone kelas menengah ditenagai oleh chipset Dimensity 700 dari MediaTek.

Sementara, untuk tampilannya, POCO M3 Pro datang dengan layar berukuran 6,5 inci dan memiliki resolusi FullHD+. Tak kalah menarik, layar smartphone ini juga sudah memiliki refresh rate 90Hz dan rasio screen-to-body mencapai 91 persen. POCO M3 Pro juga membawa teknologi 5G, RAM LPDR4X hingga 6 GB dan ROM 128 UFS 2.2.

Di departemen kamera, smartphone ini hadir dengan sensor utama 48 MP dalam pengaturan tiga kamera, ditambah dengan sensor kedalaman 2 MP dan lensa makro 2 MP. Mengurus kebutuhan selfie dan panggilan video pengguna adalah kamera depan 8 MP.

Smartphone ini menjalankan sistem operasi Android 11 out-of-the-box dengan antarmuka pengguna khusus Xiaomi MIUI 12 di atasnya. POCO M3 Pro juga didukung oleh baterai 5.000 mAh dan dilengkapi dengan dukungan untuk teknologi pengisian cepat 18W.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer