Minggu depan, realme akan menjadi tuan rumah dalam acara peluncuran yang digelar pada 4 Januari 2022. Ya! Seperti yang sudah kita tahu, realme akan mengungkap smartphone andalan generasi berikutnya, seri realme GT 2. Menjelang peluncuran, detail tentang salah satu modelnya, yakni realme GT 2 Pro muncul secara online.
Sekarang, Xu Qi, seorang eksekutif di realme yang telah mengisyaratkan tentang resolusi layar dari smartphone realme GT 2 Pro yang akan datang. Dalam postingnya di Weibo, Xu Qi telah menuliskan “32161440”. Ini mengisyaratkan resolusi layar yang bisa berarti 3216 x 1440 piksel.
Ya! Ini kemungkinan adalah resolusi layar untuk smartphone andalan yang akan segera diluncurkan pada awal Januari nanti. Tak sedikit yang meyakini bahwa smartphone tersebut akan membawa aspek rasio 21:9 dan diharapkan menampilkan layar 3,2K.
Tentunya detail yang lebih lengkap terkait hal itu bisa kita temui dalam beberapa hari mendatang. Smartphone ini diharapkan akan ditawarkan dalam tiga versi berbeda, yakni Regular, Master Edition, dan model yang memang fokus pada dukungan Kamera.
Sebelumnya, realme juga sudah menginformasikan secara terbuka bahwa mereka kembali menggandeng desainer industri terkemuka Naoto Fukasawa untuk merancang realme GT 2 Pro. Model Master Edition diperkirakan akan memiliki punggung putih seperti kertas yang bening.
Cangkang belakang perangkat ini akan memiliki unit tiga kamera, yang mencakup kamera utama 50 MP dengan dukungan OIS. Di sebelah kanan adalah logo realme dengan tanda tangan sang desainer. Untuk dapur pacunya, sudah dipastikan smartphone ini akan ditenagai Snapdragon 8 Gen 1.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?