Merayakan ulang tahun kelima ColorOS, OPPO mengumumkan peluncuran berikutnya dari launcher yang dikembangkannya, ColorOS 6.0. Selain itu, OPPO juga menegaskan bahwa hingga saat ini ColorOS sudah terpasang di lebih dari 250 juta perangkat di lebih 140 negara.
OPPO menyebutkan bahwa ColorOS 6.0 dibangun berdasarkan pada skema warna yang lebih terang. Dijelaskan lebih jauh, ada campuran warna latar belakang putih dengan warna gradasi yang lebih bercahaya. Warna putih dipilih untuk menciptakan suasana yang lebih lapang.
OPPO juga menegaskan bahwa ColorOS 6.0 ini juga dirancang tak hanya untuk smartphone baru, tetapi nantinya juga dapat berfungsi pada perangkat OPPO yang lebih lawas. Namun berbicara soal perangkat, OPPO tidak sama sekali menyinggung smartphone apa saja yang nantinya mendukung ColorOS 6.0.
Tak kalah menarik, ColorOS 6.0 juga memiliki bentuk huruf baru yang lebih universal, yakni OPPO Sans. Ya! Disebut-sebut, font baru ini telah dikembangkan oleh OPPO bekerja sama dengan perusahaan pengembang huruf terkenal di Cina, China Hanyi.
ColorOS 6.0 juga akan datang dengan machine learning bawaan yang dikatakan dapat membekukan aplikasi di latar belakang. Berbasis teknologi AI, nantinya akan ada proses analisis yang akan mempelajari kebiasaan aktivitas dari sebuah aplikasi yang dijalankan dan juga kebiasaan pengguna.
Baca juga
- Catat! Ini Tanggal Kehadiran OPPO A7 di Indonesia
- OPPO Rilis Powerbank dan Casing Imut Bertema Pokemon
- Ketahuan Curang, OPPO Find X Didepak dari 3DMark
Lantas kapan ColorOS 6.0 akan diluncurkan? OPPO mengatakan bahwa launcher barunya itu akan dirilis pada tahun depan. Tentunya menarik untuk mengetahui perubahan apa saja yang nanti akan dibuat oleh OPPO serta smartphone OPPO apa saja yang pertama kali mencicipi launcher barunya itu.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?