OPPO, salah satu produsen smartphone terbesar Cina baru saja meluncurkan smartphone flagship Find X5 Pro dan Find X5. Pada acara peluncuran ini, OPPO juga meluncurkan penerus earbud TWS premium mereka yang dijuluki OPPO Enco X2. Earbud andalan baru hadir dengan banyak peningkatan dibandingkan pendahulunya.
Enco X2 top-of-the-line yang baru ini menghadirkan pengaturan driver ganda dengan driver dinamis 11mm yang dipasangkan dengan driver diafragma planar 6 mm. Dengan desain driver ganda, earbud TWS ini memastikan pengguna tidak pernah melewatkan nada rendah atau tinggi bahkan saat memainkan musik dengan bass yang kuat.
OPPO juga melengkapi Enco X2 dengan Bluetooth 5.2. Sementara, protokol transmisi LHDC 4.0 yang memungkinkan TWS ini punya dukungan code rate hingga 900kbps. Selain itu, OPPO Enco X2 juga menawarkan dukungan untuk codec audio AAC dan SBC biasa.
Lebih jauh lagi, OPPO juga mengatakan bahwa TWS terbarunya ini memiliki pengaturan mikrofon 38 dBV/Pa yang menawarkan beberapa tingkat noise cancellation, termasuk Smart Noise Cancellation, Max Noise Cancellation, Moderate Noise Cancellation, Mild Noise Cancellation, Transparency Mode, dan Vocal Enhancement.
Semenara, tiga mikrofon yang disematkan oleh OPPO ke dalam Enco X2 menggunakan Bone Voiceprint AI untuk mengurangi kebisingan selama perangkat ini dipakai untuk panggilan telepon. OPPO juga mengklaim bahwa Enco X2 ini mampu dipakai untuk mendengarkan musik hingga 9,5 jam dengan sekali pengisian daya tanpa peredam bising.
Pemakainnya juga dapat diperpanjang hingga 40 jam dengan casing pengisi daya. Dengan noise cancellation maksimum dan tingkat volume 50%, Enco X2 dapat dipakai untuk mendengarkan musik hingga 5,5 jam, dengan sekali pengisian daya dan 22 jam dengan wadah pengisi daya.
OPPO Enco X2 dapat menyediakan hingga 2 jam pemutaran musik hanya dengan 5 menit waktu pengisian daya. Earbud ini juga diklaim hanya membutuhkan waktu 1 jam untuk terisi penuh, dan casing-nya diklaim membutuhkan waktu 90 menit untuk pengisian penuh.
Perangkat ini dapat diisi melalui port USB Type-C atau secara nirkabel, karena OPPO Enco X2 mendukung pengisian nirkabel Qi. Selain itu, earbud nirkabel ini juga dapat diisi ulang dengan smartphone hanya dengan meletakkannya di belakang salah satu yang mendukung pengisian terbalik alias reverse charging.
OPPO Enco X2 hadir dengan kemampuan tahan air dan debu berkat sertifikasi IP54. Bobotnya sendiri adalah 56,4 gram. Setiap earbud secara terpisah memiliki berat hanya 4,7 gram. OPPO telah mengumumkan bahwa Enco X2 akan debut dalam varian warna Hitam dan Putih, ditawarkan dengan harga € 199 (Rp3 jutaan).
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?