Mi A1, smartphone berbasis Android One pertama milik Xiaomi yang diperkenalkan di India pada bulan September tahun lalu mampu mencuri perhatian para pecinta gadget. Tak hanya populer di India, smartphone ini juga laku keras di Indonesia.
Kabar terbaru mengenai smartphone ini, Xiaomi akan menghentikan produksi Mi A1. Seperti ditulis oleh Gizmochina, yang mengutip 91mobiles bahwa diberhentikannya produksi smartphone ini mungkin terkait dengan kedatangan penerusnya, yakni Mi A2.
Mitra Xiaomi di India juga menyebutkan bahwa produksi Mi A1 terakhir dilakukan pada bulan lalu. Selain itu, situs resmi Mi India juga sudah tidak lagi menyediakan stok dari smartphone ini. Meski begitu, mereka menjanjikan jika memang ada persedian, konsumen yang sudah melakukan registrasi akan segera diinformasikan.
Gosip yang beredar, Xiaomi memang saat ini sedang sibuk menggarap Mi A2 yang digadang-gadang sebagai penerus Mi A1. Sama seperti tahun lalu, Mi A2 akan diluncurkan pertama kali di Cina sebagai Mi 6X yang memiliki antarmuka MIUI. Nah, Mi A2 sendiri kemungkinan besar akan hadir pertama kali di pasar India.
Disebut-sebut, Mi A2 akan dikemas dengan layar berukuran 5,99 inci dan memiliki resolusi 2.160 x 1.080 piksel. Tak ketinggalan, smartphone ini juga akan dibekali dengan fitur artificial intelligent berkat dukungan chipset Octa-core yang bercokol di dalamnya.
Baca juga
- Snapdragon 710 akan Jadi Otak dari Xiaomi Comet dan Sirius
- Sebar Undangan, Xiaomi Mau Perkenalkan Mi A2 a.k.a Mi 6X?
- Bocoran Terbaru, Xiaomi Mi 7 Bakal Punya Poni dan Fingerprint di Dalam Layar
Tak hanya itu, daya tarik lainnya dari Mi A2 adalah dukungan dual-camera belakang, baterai berkapasitas 2.910 mAh, sensor pemindai sidik jari dan tentu saja Android murni yang kemungkinan besar berbasis Android 8.1 Oreo. Disebut-sebut, smartphone ini juga bakal hadir lebih dari satu varian RAM. Jadi, kita tunggu saja!
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?