Apple kembali mengajak pengguna smartphone yang belum pernah merasakan iOS untuk beralih ke iPhone. Seperti biasa, ajakan Apple dilakukan dengan cara merilis dua video pendek yang lagi dan lagi, video tersebut di-posting oleh Apple sendiri ke YouTube.
Tentu saja, ajakan Apple selaku pengembang iOS ini diarahkan kepada pengguna Android. Sebab, saat ini hanya Android satu-satunya sistem operasi mobile yang dianggap relevan sebagai lawan tangguh dari iOS. Lantas, seperti apa isi kedua video tersebut?
Video pertama, Apple membandingkan App Store yang dimilikinya dengan marketplace lain. Secara langsung, Apple mengolok-olok bahwa marketplace selain App Store dianggap tidak aman. Dalam video tersebut digambarkan, pengguna yang masuk ke marketplace non-App Store bisa saja terjebak dengan ribuan aplikasi yang ada.
Apakah marketplace yang dimaksud oleh Apple adalah Google Play Store? Bisa jadi benar. Sebab hingga saat ini Play Store adalah satu-satunya marketplace non-Apple yang masih menjadi pilihan banyak pengguna smartphone untuk mencari aplikasi yang diinginkan.
Harus diakui, App Store milik Apple memang lebih aman ketimbang Play Store yang dibangun oleh Google. Namun tentu saja raksasa teknologi asal Mountain View ini terus membenahi marketplace yang dikembangkannya. Salah satu langkah Google mengenai keamanan untuk Play Store adalah dengan merilis Google Play Protect pada tahun lalu.
Beralih ke video yang kedua, Apple seakan-akan ingin mengejek kemampuan kamera yang ada di dalam perangkat non-iOS. Foto-foto yang dihasilkan oleh iPhone akan terlihat lebih menarik ketimbang smartphone non-iPhone. Apalagi jika menyangkut soal fitur bokeh yang ditanam.
Baca juga
- Apple Bakal Jual iPhone Flagship Tahun ini Jauh Lebih Mahal
- Selain Gray dan Silver, Apple Siapkan Warna Baru untuk iPhone X
- Kembali Perangi AIDS, Apple Poles iPhone 8 dengan Warna Darah
Melihat kedua video tersebut, apakah Anda ingin benar-benar untuk beralih ke iPhone? Tentu saja, keputusan ada di tangan Anda. Apple sendiri saat ini sedang mempersiapkan iPhone terbarunya. Sudah pasti, bakal banyak pembenahan yang dilakukan oleh Apple untuk melahirkan sebuah iPhone yang lebih menarik di mata penggunanya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?