Connect with us
K5504-BAPE
Berita

Melenggang di Indonesia, Mi 10 Dijual Rp9.999.000

Akhirnya Xiaomi membawa flagship terbarunya, Mi 10 ke Indonesia. Smartphone yang dibekali SoC Snapdragon 865 5G, RAM 8 GB dan ROM 256 GB ini dijual seharga Rp9.999.000.

Updated

Xiaomi secara resmi sudah memboyong smartphone barunya, Xiaomi Mi 10 ke pasar Indonesia. Disiarkan secara live streaming melalui akun YouTube Xiaomi Indonesia (8/5), Mi 10 dikupas tuntas oleh Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse.

Dari atas panggung, Alvin Tse mengatakan bahwa peluncuran Mi 10 menjadi sebuah momen besar untuk Xiaomi di Indonesia. Peluncuran smartphone flagship ini juga menunjukkan komitmen Xiaomi untuk selalu menghadirkan inovasi bagi konsumen di berbagai segmen.

“Tentu saja kami merasa bangga dan senang bisa membawa salah satu produk unggulan kami kepada Mi Fans di Indonesia. Kehadiran smartphone ini juga sebagai bagian dari perayaan ulang tahun Xiaomi yang ke-10. Mi 10 hadir membawa banyak fitur menarik di dalamnya, dan ini akan jadi smartphone pilihan terbaik,” ungkap Alvin Tse.

Bagi kalian yang melewati acara peluncurannya, tentu saja penasaran dengan chipset yang ada di dalam Mi 10. Datang sebagai smartphone unggulan, Mi 10 telah ditenagai chipset flagship terbaru dari Qualcomm, apalagi jika bukan Snapdragon 865 yang punya jaringan 5G.

Snapdragon 865 5G Mobile Platform dibangun oleh Qualcomm menggunakan teknologi fabrikasi 7nm dengan maksimum clock speed 2,84 GHz dan CPU Kryo 585 terbaru yang didasarkan pada arsitektur ARM Cortex-A77 yang memberikan peningkatan efisiensi penggunaan daya baterai.

“Chipset yang kuat disertai RAM berkecepatan sangat tinggi, ditambah kombinasi penyimpanan LPDDR5 dan UFS3.0, membuat Mi 10 memiliki kecepatan pembacaan data dan komputasi yang kuat. Tidak hanya itu, kami juga melengkapi Mi 10 dengan sistem pendingin LiquidCool 2.0 yang canggih,” tambah Alvn Tse.

Daya tarik lainnya dari smartphone ini, Mi 10 didukung dengan fitur WiFi 6 yang merupakan standar WiFi tercanggih yang ada saat ini. Hal ini secara signifikan meningkatkan kecepatan download dan upload, sekaligus mengurangi hambatan saat jaringan terhubung ke beberapa perangkat sekaligus.

Jadi smartphone unggulan, Xiaomi juga mempersenjatai Mi 10 dengan dukungan kamera yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Dari segi perangkat keras, smartphone ini memiliki konfigurasi empat kamera belakang dengan sensor utama 108 MP untuk mengambil gambar yang sangat jernih.

Tidak berhenti sampai di situ, pengguna Mi 10 juga dapat mendokumentasikan berbagai momen dalam perspektif lebih besar dengan adanya lensa ultra wide 123 derajat dengan resolusi 13 MP. Mi 10 juga dilengkapi dengan lensa makro 2 MP dan sensor kedalaman 2 MP yang membantu sensor utama dalam menciptakan foto bokeh.

Halaman ke: 1 2

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP3 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP4 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP7 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Harga HP8 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G

Samsung membuat kejutan dengan memboyong Galaxy A14 5G ke Indonesia. Ini adalah smartphone 5G yang ditawarkan dengan harga sangat terjangkau.

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer