Vivo secara resmi akan meluncurkan secara perdana smartphone barunya, yakni Vivo V9 di Cina pada tanggal 22 Maret 2018. Tak ingin berlama-lama, Vivo langsung akan memboyong V9 ke beberapa negara Asia lainnya, seperti India, Thailand dan Indonesia.
Di Indonesia sendiri, kapan smartphone ini akan melenggang? Ya! Tak sedikit pencinta gadget Tanah Air yang bertanya-tanya mengenai hal itu. Jawabannya, Vivo akan memperkenalkan V9 secara resmi di Indonesia pada tanggal 29 Maret 2018.
Hal ini terungkap dari akun Instagram Vivo Indonesia (vivo_indonesia) yang memamerkan sebuah gambar dengan latar belakang Candi Borobudur. Juga tertulis jelas dalam gambar tersebut “Vivo V9 Grand Launch” yang akan disiarkan secara langsung lewat 12 stasiun TV nasional pada pukul 20.00 WIB.
Tentu saja, hal ini mengingatkan kita saat Vivo menggelar peluncuran V7+ yang digelar di JiExpo Kemayoran, Jakarta pada bulan September 2017 lalu. Saat itu, Vivo juga menggandeng 9 stasiun TV nasional dan mendapat sambutan yang begitu antusias dari masyarakat Indonesia.
Baca juga
- Vivo X21 Resmi Melenggang, Punya Empat Kamera Sekaligus
- Y71 dan Y71A, Dua Amunisi Vivo untuk Segmen Entry-level yang Mulai Terungkap
- Vivo Xplay7 Punya Kamera Depan Mirip APEX
Berbeda dengan V7+, Vivo V9 hadir dengan kemasan layar penuh berukuran 6,3 inci Full HD+ dengan poni mirip iPhone X. Sedangkan aspek rasionya adalah 19:9. Daya tarik lainnya, smartphone ini telah dibekali kamera depan 24 MP yang medukung mode beautify serta kemampuan AI dan stiker AR.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?