Belum lama ini Realme telah mengumumkan smartphone barunya, Realme U1. Menariknya, inilah smartphone pertama yang di dalamnya bercokol chipset Helio P70 besutan MediaTek. Ya! Chipset kelas menengah tersebut memang belum lama diperkenalkan oleh MediaTek.
Bocoran terbaru, MediaTek rupanya saat ini sedang menggarap mid-range premier berikutnya dan chipset ini disebut-sebut akan datang dengan nama Helio P90. MediaTek sendiri sudah mulai menggoda banyak pabrikan smartphone lewat akun Twitter resmi miliknya.
Disebutkan, chipset MediaTek yang akan datang adalah Helio P90. Diharapkan, chipset ini akan membawa teknologi kecerdasan buatan alias AI yang lebih “inovatif”. MediaTek juga sesumbar, chipset ini tak hanya kuat, tetapi juga efesien.
Terkait dengan dukungan kecerdasan buatan yang disematkan, setidaknya untuk chipset mid-range, tentu saja fitur tersebut akan memiliki kemampuan sama persis dengan Helio P80. Sayangnya, MediaTek hingga saat ini belum juga mengumumkan kehadiran Helio P80.
Gosipnya, Helio P80 akan memulai debutnya lewat OPPO R19 yang merupakan penerus OPPO R17. Kemungkinan besar, smartphone ini baru akan muncul di tahun depan. Jadi, kapan Helio P90 akan diperkenalkan secara resmi oleh MediaTek? Kita tunggu saja!
Di sisi lain, Qualcomm yang saat ini masih jadi pemain SoC di papan atas, pada awal Desember 2018 akan memperkenalkan chipset unggulan terbarunya. Ya! Chipset milik Qualcomm tersebut juga menarik untuk kita tunggu, terutama ketika nantinya dibandingkan dengan Kirin 980 dan Apple A12 Bionic.
Baca juga
- MediaTek Helio P70 Dirilis, Punya Termal Menjanjikan
- Snapdragon 855 atau 8150, Apa Nama Chipset Baru Qualcomm?
- Snapdragon 8150 Bekuk Kirin 980 dan Apple A12 Bionic
Diperkirakan, persaingan di industri chipset akan semakin memanas di tahun depan. Tak hanya Qualcomm dan MediaTek, tentunya kita juga akan terus menunggu gebrakan-gebrakan yang akan ditawarkan oleh Huawei dan juga Samsung. Bagaimana menurut kalian?
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?