Connect with us
M5406KA250px
Berita

Inilah Tanggal Rilis ZenFone Max Pro M2 di Indonesia

Melalui akun Instagram resminya, ASUS Indonesia sudah blak-blakan mengungkap tanggal rilis ZenFone Max Pro M2. Kapan?

Updated

Apakah kalian sedang menanti akhir tahun untuk menjadikan waktu yang tepat mengganti smartphone? Jika ya, kalian bisa menunggu kehadiran ASUS ZenFone Max Pro M2. Smartphone yang akrab dengan tagline limitless gaming tersebut bakal meluncur dalam waktu dekat.

Melalui akun Instagram resminya, ASUS Indonesia sudah blak-blakan mengungkap tanggal rilis ZenFone Max Pro M2. Tanggal yang dipilih adalah 11 Desember 2018. Artinya, waktu kehadirannya memang tak akan lama lagi.

Kemungkinan besar Indonesia memang bakal jadi negara pertama yang disambangi ZenFone Max Pro M2. Sekadar mengingatkan, seri terdahulunya, yakni ZenFone Max Pro M1 lebih dulu hadir di India sebelum tiba di Indonesia.

Bocoran sebelumnya mengungkap kalau ZenFone Max Pro M2 bakal datang dengan layar IPS 6,3 inci dengan resolusi Full HD+. ASUS bakal meng-upgrade chipset yang dipakai, dari yang sebelumnya menggunakan Snapdragon 636 kini menjadi Snapdragon 660.

Adapun untuk kapasitas RAM dan storage-nya kemungkinan besar bakal tersedia mulai dari RAM 4 hingga 6 GB, serta memori internal 64 dan 128 GB. Sayangnya belum diketahui pasti berapa kapasitas baterainya.

Baca juga

Kali ini nampaknya ASUS memang makin percaya diri untuk merilis smartphone gaming kelas menengah barunya ini. Pasalnya dari poster yang disebar, terlihat si burung hantu (ikon Zen) sedang menginjak buntut kucing yang menjerit “mi-aauuu”, seolah menggambarkan Xiaomi. Hmm, menarik untuk disimak.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer