HMD Global sebelumnya telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar acara peluncuran produk terbaru di London pada tanggal 19 Maret mendatang. Pabrikan smartphone yang berbasis di Finlandia ini juga menegaskan bahwa mereka akan memberikan kejutan kepada para penggemarnya.
Nah! Terkait dengan kejutan yang akan diberikan oleh HMD Global tak sedikit yang berspekulasi bahwa para penggemar smartphone Nokia akan segera melihat Nokia 9.2 PureView. Bahkan jika bukan itu, HMD Global diharapkan mengungkap model generasi berikutnya dari Nokia 9 PureView.
Orang yang gemar membuat konsep dari sebuah smartphone yang akan segera meluncur, Ben Geskin telah menyajikan desain konsep keren yang dikatakan sebagai Nokia 9.2 PureView. Pada dasarnya, desain ini adalah imajinasi Geskin dan tidak berdasarkan pada bocoran atau hal semacam itu.
Here’s my vision of Nokia 9.2 PureView pic.twitter.com/cJtqvX2eLE
— Ben Geskin (@BenGeskin) February 29, 2020
Ya! Bisa kita lihat, desain yang dibuat oleh Geskin mengambil inspirasi dari Nokia 9 PureView. Perangkat ini masih punya layar penuh dengan simetris sempurna. Gambar konsep tersebut juga mengindkaskan bahwa Nokia 9.2 PureView tidak punya layar poni atau ponch-hole di bagian atas.
Imajinasi Geskin pun bermain, Nokia 9.2 PureView diperkirakan akan memiliki fitur yang terbilang keren, yakni kamera depan di bawah layar. Ya! Hingga saat ini memang belum ada smartphone komersil yang punya fitur kamera depan di bawah layar. Petinggi Xiaomi pun mengatakan bahwa fitur tersebut belum siap untuk primetime.
Masih menyangkut teknologi kamera depan di bawah layar, tentunya kita ingat dengan vivo yang baru saja memperkenalkan smartphone konsep terbarunya, vivo APEX 2020. Ya! Smartphone besutan vivo tersebut menawarkan kamera depan di bawah layar. Namun, sekali lagi itu adalah smartphone konsep.
Kembali ke Nokia 9.2 PureView, dari gambar konsep yang dibuat Geskin kita pun bisa melihat bahwa smartphone tersebut punya tombol fisik (Volume dan Power) yang ditempatkan di sisi sebelah kanan. Sementara, bagian belakang smartphone ini benar-benar mengingatkan kita pada Nokia 9 PureView, tetapi hanya ada empat sensor kamera.
Ya! Keempat sensor kamera tersebut ditampung dalam sebuah modul berbentuk lingkaran yang menonjol. Di luar modul kamera belakang tersebut, kita bisa menemukan sebuah LED flash. Logo Nokia juga ditempatkan di bagian belakang dan panel bagian belakangnya ini juga memiliki tepi melengkung.
Geskin sendiri tidak mengungkap spesifikasi rinci dari Nokia 9.2 PureView. Tetapi diharapkan, smartphone ini datang sebagai perangkat unggulan yang ditenagai Snapdragon 865. Selain itu, ponsel pintar ini juga diharapkan menyertakan RAM besar dan optik ZEISS serta sistem operasi Android 10.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?