Setelah merilis Mi MIX 2S, Xiaomi bersiap-siap untuk meluncurkan smartphone premium lainnya, yakni Mi 7. Namun belum juga dirilis, harga smartphone penerus Mi 6 ini telah bocor di internet. Bocorannya, bakal ada beberapa varian Mi 7 yang akan dipasarkan, yakni mulai dari RAM 6 GB + ROM 16 GB hingga RAM 6 GB + ROM 128 GB.
Disebut-sebut, untuk varian paling rendah, yakni RAM 6 GB + ROM 16 GB akan dipasarkan dengan harga 2.799 Yuan atau setara dengan Rp6,2 jutaan. Sedangkan varian RAM 6 GB + ROM 128 GB dibanderol dengan harga mencapai 3.299 Yuan atau setara dengan Rp7,2 jutaan.
Bocoran ini diperkirakan muncul dari website Xiaomi Mall. Sayangnya apakah informasi ini valid atau tidak, cukup susah untuk memastikannya. Oleh karena itu, kami beranggapan bahwa harga yang ditayangkan ini masih sebuah rumor belaka.
Jika berbicara soal desain, diharapkan smartphone ini nantinya akan datang dengan layar melengkung. Tentu saja ini akan mirip dengan kebanyakan smartphone premium yang sudah muncul lebih dulu, seperti Galaxy S9 dan S9+ yang diproduksi oleh Samsung.
Selain itu, diharapkan juga smartphone ini akan datang dengan layar OLED. Jika benar, tak tertutup kemungkinan Mi 7 nanti akan mengusung fitur Always-On Display. Adapun ukuran yang cocok untuk smartphone ini adalah 5,6 inci. Jika Xiaomi akan menelurkan versi Plus, kemungkinan ukuran layarnya 6,1 inci.
Seperti kebanyakan smartphone Android yang muncul belakangan ini, perkiraan lainnya adalah Mi 7 akan hadir dengan layar poni. Nantinya, poni yang disematkan akan dialokasikan untuk menempatkan kamera depan yang tak hanya untuk foto selfie belaka, tetapi juga punya kemampuan untuk 3D face recognition.
Karena akan menyasar segmen kelas atas, sudah dipastikan otak yang akan dibenamkan ke dalam Mi 7 adalah chipset berkelas, yakni Snapdragon 845 racikan Qualcomm. Dukungan lainnya adalah baterai berkapasitas 3.350 mAh yang sudah mendukung pengisian nirkabel Qi mirip dengan Mi MIX 2S.
Xiaomi Mi 7 sendiri diperkirakan akan diluncurkan menjelang akhir bulan ini. Ada juga yang sudah membocorkan tanggalnya, yakni 23 Mei 2018. Bocoran tanggal peluncurannya ini juga diungkap di situs microblogging ternama di Cina, yakni Weibo. Sayangnya, informasi tersebut bukan berasal dari sumber resmi.
Baca juga
- Poster ini Ungkap Tanggal Peluncuran Xiaomi Mi 7
- Render ini Perlihatkan Tubuh Mi 7 yang Punya Poni
- Bocoran Terbaru, Xiaomi Mi 7 Bakal Punya Poni dan Fingerprint di Dalam Layar
Sementara itu, sebelum Xiaomi merilis Mi 7, pabrikan smartphone yang kini menduduki peringkat keempat di pasar smartphone global juga akan mengumumkan kehadiran Redmi S2. Rencananya, smartphone ini akan diluncurkan pada tanggal 10 Mei 2018.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?