Setelah minggu lalu beredar render Galaxy C10, kini sebuah bocoran gambar terbaru dari smartphone ini kembali terlihat cukup jelas menampilkan bagian demi bagiannya. Smartphone terbaru Samsung ini mengusung dual-camera belakang yang juga dilengkapi dengan tombol Bixby.
Dilansir dari GSMArena, semula bocoran gambar ini diklaim sebagai press render, namun belakangan didapati bahwa gambar itu diambil dari potongan video konsep Galaxy C10 yang dibuat oleh Concept Creator melalui akun YouTube-nya.
Pada bagian depan, terdapat satu kamera selfie yang diposisikan di samping kiri earpiece. Galaxy C10 juga terlihat memiliki tombol Home fisik yang juga difungsikan sebagai pemindai sidik jari. Pada bagian belakang, terdapat dual-camera utama yang disusun secara vertikal lengkap dengan dual-LED flash di sisi kanannya. Terlihat juga smartphone ini mengadopsi garis antena yang mirip dengan generasi sebelumnya, Galaxy C9.
Dari segi spesifikasi, smartphone ini disebut-sebut bakal ditenagai prosesor Snapdragon 660 dengan dukungan baterai berkapasitas 4.000 mAh. Diperkirakan Samsung bakal membanderol Galaxy C10 dengan kisaran harga US$515 atau setara dengan Rp6,8 jutaan. Harga yang cukup tinggi memang.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?