Connect with us
s-14-oled
Berita

Galaxy A52s 5G Bakal Diuji di Dua Kompetisi E-Sport Ternama di Indonesia

Galaxy A52s 5G yang ditenagai Snapdragon 778G dengan peningkatan kinerja hingga 80% GPU, 40% Single CPU, dan 72% Multi CPU dari generasi pendahulunya menjadi official smartphone Piala Presiden Esport (PPE) 2021 dan Mobile Legends: Bang Bang! Professional League (MPL) Indonesia Season 8.

Updated

Samsung mengumumkan keterlibatan dan dukungan sepenuhnya untuk generasi muda yang memiliki passion pada dunia e-sport melalui ajang Piala Presiden Esport (PPE) 2021 dan Mobile Legends: Bang Bang! Professional League (MPL) Indonesia Season 8.

Melalui kerja sama yang diusung antara Samsung dengan dua kompetisi mobile game terbesar di Indonesia ini, Galaxy A52s 5G merupakan salah satu dari Galaxy A Series yang menjadi official smartphone. Ya! Tentunya dukungan yang ditawarkan oleh Samsung ini bukan tanpa alasan.

Galaxy A52s 5G yang baru diluncurkan di pasar Indonesia beberapa hari lalu memang menawarkan performa tanpa kompromi berkat keunggulan Snapdragon 778G. Tak hanya itu, smartphone ini juga tiba dengan layar FHD+ Super AMOLED yang memiliki refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz.

Tak ketinggalan, Galaxy A52s 5G juga sudah dibekali RAM besar, yakni 8 GB serta internal storage 128 GB. Samsung juga mempersenjatai smartphone ini dengan fitur tambahan RAM Plus, baterai 4.500 mAh dan sertifikasi water and dust resistance IP67, sehingga sangat cocok untuk para gamers meraih kemenangannya di segala kondisi.

“Samsung Electronics Indonesia (SEIN) menjadi official partner Piala Presiden Esport (PPE) 2021 dan Mobile Legends: Bang Bang! Professional League (MPL) Indonesia Season 8 untuk mendukung passion anak muda terhadap e-sport,” ujar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Ditambahkan oleh Irfan diharapkan dukungan yang diberikan oleh Samsung memberikan pengalaman performa Awesome kepada para gamers di seluruh Indonesia di ajang turnamen e-sport paling ditunggu di Indonesia, tentunya lewat Samsung Galaxy A52s 5G.

Era Industri 4.0 saat ini menambah ragam industri di Indonesia. Salah satunya yang tengah ramai dan digandrungi oleh banyak orang adalah industri gaming dan olahraga elektronik atau yang sering disebut e-sport, yang merupakan cabang olahraga game online kompetitif.

Dewasa ini, fenomena terus berkembang dan memancing perhatian dari berbagai kalangan, mulai dari anak muda hingga perusahaan-perusahaan besar. Dukungan pemerintah melalui ajang PPE 2021 dan MPL Indonesia Season 8 ini sangat kuat, mengingat e-sport merupakan industri kreatif yang mendukung percepatan ekonomi di Tanah Air.

“Dukungan Samsung tentunya menjadi kunci utama bagi sebuah turnamen e-sport. Inovasi yang dibenamkan dalam smartphone Samsung Galaxy telah teruji memberikan perfoma yang dibutuhkan para gamers yang bertarung di Piala Presiden Esport 2021,” sambut Rangga Danu Prasetya, Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Esport 2021.

Samsung Galaxy A52s 5G terpilih menjadi smartphone andalan di MLBB 2021 dan akan digunakan di babak final PPE 2021 untuk meningkatkan pengalaman bermain game tanpa lag bagi pemain untuk berlatih dan mengantarkan mereka meraih kemenangan.

“Untuk kalian yang memiliki passion di dunia mobile gaming, Galaxy A52s 5G ditawarkan dengan harga rekomendasi retail Rp6.499.000 dan bisa dibeli mulai tanggal 20 September 2021 di samsung.com/id beserta toko-toko offline lainnya, untuk pengalaman bermain yang mulus tanpa batas dan melangkah menjadi pemenang,” tutup Irfan.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer