Mengikut jejak Zoom yang di masa pandemi ini jadi aplikasi video konferensi yang begitu populer, Facebook sudah memperkenalkan Messenger Rooms. Bahkan, fitur ini sudah mulai bisa digunakan di sejumlah negara. Sekarang, Facebook sedang berupaya Messenger Rooms bisa terintegrasi dengan aplikasi WhatsApp.
Seperti yang dilaporakan oleh WABetaInfo, Facebook saat ini telah mengintegrasikan Messenger Rooms ke WhatsApp untuk Android dengan pembaruan beta 2.20.163. Pembaruan membawa opsi “Rooms” baru ke menu bagikan di dalam obrolan, yang mengarahkan pengguna ke Messenger untuk membuat kamar gunakan melakukan group video call.
Selain itu, pintasan untuk membuat Messenger Rooms juga tersedia di bagian lainnya di dalam aplikasi WhatsApp, seperti tab “Calls”. Karena masih versi beta, fitur ini hanya tersedia untuk sejumlah kecil pengguna di beberapa negara, termasuk Amerika Serikat. Namun, bisa dipastikan, fitur ini nantinya akan tersedia lebih luas di banyak negara.
Seperti yang sudah diinformaskan sebelumnya, Messenger Rooms yang dibuat oleh Facebook menawarkan fasilitas video call secara cuma-cuma hingga 50 orang. Punya kemampuan seperti itu, tentunya Messenger Rooms akan jadi sebuah fitur yang menarik di mata banyak orang.
Seperi juga Zoom, di dalam Messenger Room akan ada Host dan Guest. Hal menarik lainnya yang juga dijanjikan, pengguna dapat mengundang orang-orang yang tidak memiliki akun Facebook (dan mereka tidak perlu membuat akun Facebook jika ingin bergabung).
Selain itu, pengguna juga dapat memilih siapa saja yang dapat melihat dan bergabung dalam sebuah ruangan pertemuan, dan menghapus orang dari ruangan kapan saja. Atau, pengguna juga bisa mengunci ruangannya jika tidak ingin ada orang lain yang bergabung.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?