Erajaya Group, bersama DJI, pelopor teknologi drone sipil dan kamera kreatif, telah mengumumkan bahwa mereka mulai menjual penerus dari seri DJI Mavic Mini, yaitu DJI Mini 2. Perangkat ini sendir telah diperkenal secara resmi di pasar global pada 5 November lalu.
Produk terbaru dari DJI ini merupakan drone kamera dengan performa tinggi yang mengemas serangkaian fitur terbaru ke dalam desain kecil dan portabel pada kategori drone teraman dikelasnya. DJI Mini 2 sendiri memiliki berat dengan bobot kurang dari 249 gram.
Bagi kalian penggemar drone buatan DJI, DJI Mini 2 sudah tersedia diseluruh retail outlet Urban Republic dan DJI Store Grand Indonesia. Sementara, bagi kalian yang masih malas keluar rumah, DJI Mini 2 bisa kalian temukan di situs eraspace.com, Urban Republic official store dan DJI official store marketplace Tokopedia, Blibli.com dan Shopee.
“DJI Mini 2 adalah penerus dari DJI mavic mini yang telah di luncurkan tahun lalu. Seri ini memang di desain untuk menghadirkan pesawat drone terkecil dan tangguh dengan harga yang terjangkau, sehingga cocok bagi pemula maupun profesional,” ucap Djohan Sutanto, Direktur Erajaya Group.
Ditambahkan oleh Djohan bahwa Erajaya Group berharap dengan peningkatan teknologi yang signifikan dari seri sebelumnya, Mini 2 akan mengikuti kesuksesan pendahulunya. Konsumen yang tertarik untuk retail experience bisa langsung datang ke gerai eksklusif DJI di Grand Indonesia lantai 3A atau di gerai-gerai Urban Republic terdekat.
DJI Mini 2 dapat dibeli dalam dua opsi pilihan yaitu, paket standar (termasuk remote control, baterai, dan baling-baling cadangan) seharga Rp7.099.000, dan juga paket Mini 2 Fly Combo (termasuk tas bahu, extra baterai, dan charging hub) yang dibanderol dengan harga Rp9.299.000.
Ada keuntungan yang ditawarkan oleh Erajaya Group dan DJI bagi konsumen yang membeli DJI Mini 2 menggunakan Kartu Kredit bank BCA, BNI, CIMB, DBS, Mandiri dan Maybank. Dijanjkan, konsumen akan dapat menikmati tambahan diskon hingga Rp800.000 dan cicilan 0% hingga 24 bulan.
“Mavic Mini adalah terobosan monumental bagi DJI dan pilot drone di seluruh dunia, karenavkombinasi bobot, keselamatan, performa, dan nilai keseluruhannya yang belum pernah ada sebelumnya menjadi titik awal bagi pilot dan penggemar drone baru yang tak terhitung jumlahnya,” ungkap DJI President, Roger Luo.
Ditambahkan oleh Roger Luo bahwa DJI Mini 2 hadir dengan meningkatkan aspek-aspek utama tersebut, mengemas performa drone besar dalam desain kecil yang mudah digunakan, pada kategori drone teraman yang sempurna bagi pemula dan juga akan memukau pilot yang lebih berpengalaman.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?