Connect with us
M5406KA250px
Berita

Desain Layar Galaxy S10 Semakin Mengerucut

Desain layar Samsung Galaxy S10 sudah semakin terlihat. Ya! Sepertinya desain smartphone yang baru ini akan berbeda dengan Galaxy S8 dan S9. Seperti apa desainnya?

Updated

Samsung Galaxy S10 akan menjadi perangkat yang sangat berbeda dari dua model sebelumnya, Samsung Galaxy S8 dan S9. Mulai muncul bocorannya dalam beberapa bulan belakangan ini, Galaxy S10 pun digosipkan akan memiliki lubang cut-out untuk kamera depan.

Bocoran yang tak kalah menarik, Samsung menggambarkan bahwa desain yang munkin akan muncul untuk smartphone masa depannya akan mengadopsi model poni Infinity-O. Ya! Ini adalah salah satu model poni yang Samsung perlihatkan dalam ajang konferensi developer yang belum lama ini digelar.

Dikemas dengan layar penuh, Samsung juga menyematkan sudut yang membulat. Di bagian sudutnya ada potongan tunggal berbentuk lingkaran dan potongan tersebut akan menjadi “rumah” bagi kamera depan yang tersimpan di balik layar kaca. Paten ini pun sudah diajukan ke World Intellectual Property Office.

Lebih jauh, kita juga bisa melihat bahwa ada beberapa desain dengan potongan kamera di sudut kiri atas. Model A dan B adalah dua desain yang diperlihatkan lebih jelas sebagai layar depan yang berwarna. Model A memiliki sudut seperti Galaxy Note 9, sementara Model B lebih dekat ke bentu sudut Galaxy S9.

Model lainnya, seperti C, E, F dan J memiliki kaca melengkung pada berbagai sisi dan konfigurasi yang berbeda. Namun, desain apa pun yang dipakai oleh Samsung akan menjadi sesuatu yang baru bagi industri seluler kebanyakan dan kemungkinan ini akan jadi trend di tahun depan.

Selain itu, menempatkan satu lubang di dalam layar untuk menjadi “rumah” bagi kamera depan tentu saja bertujuan untuk mengemas sebuah perangkat tanpa bingkai alias bezel-less. Hal ini merupakan sesuatu yang baru dan belum pernah dilakukan sebelumnya oleh raksasa asal Korea Selatan tersebut.

Jika kalian ingat, Xiaomi sebelumnya pernah mengemas Mi Mix 2S yang juga memiliki kamera depan di sudut kanan bawah. Namun, yang dilakukan oleh Xiaomi itu bukanlah satu lubang cut-out seperti yang ingin dibuat oleh Samsung.

Samsung sendiri harus mengumumkan model Galaxy S berikutnya di awal tahun depan. Namun jika Samsung belum benar-benar memilih desain akhir yang diinginkan, bisa jadi smartphone tersebut baru akan meluncur pada bulan April atau Mei 2019. Sekali lagi lagi, itu semua baru sebatas gosip.

Baca juga

Rumor lainnya menunjukkan bahwa Galaxy S10 akan datang dengan pemindai sidik jari ultrasonik di dalam layar. Selain itu, Samsung juga akan mengemas smartphone premiumnya itu dengan dukungan tiga kamera belakang. Jadi, bagaimana menurut kalian? Kami tunggu komentarnya!

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer