Huawei resmi meluncurkan HUAWEI Band 8 di pasar Indonesia. Ini adalah smartband generasi terbaru yang meneruskan kesuksesan lini produk HUAWEI Band dengan harga yang terjangkau, salah satunya adalah HUAWEI Band 7 yang merupakan produk hot-sales.
Bagi kalian yang tertarik dengan HUAWEI Band 8, smartband ini diluncurkan dengan harga flash sale sebesar Rp519.000 dari harga asli Rp699.000. Ada juga penawaran diskon hingga 70% untuk pembelian Watch Face dan pelanggan sudah dapat memasukkan smartband ini ke keranjang (add to cart).
Ya! Penawaran tersebut digelar mulai 25 Mei 2023 pada laman Huawei Official Store di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Tiktok (@huaweistore_indonesia). Pelanggan juga sudah bisa mengklaim voucher early bird senilai Rp10 ribu untuk pembelian HUAWEI Band 8 hingga 30 Mei mendatang.
“Sejak pertama kali diluncurkan di tahun 2014, HUAWEI Band didesain untuk menemani para pengguna dalam menjalani hidup sehat. Kini, kami menghadirkan HUAWEI Band 8 di pasar Indonesia,” ucap Edy Supartono, Training Director Huawei CGB Indonesia.
Ditambahkan oleh Edy bahwa HUAWEI Band 8 juga membawa segudang inovasi dengan menghadirkan fitur-fitur pendukung untuk memantau kesehatan pengguna. Dengan desain yang lebih tipis dan ringan, diharapkan smartband terbaru ini bisa memberikan kenyamanan bagi para pengguna.
HUAWEI BAND 8 hadir dengan 3 (tiga) warna pilihan yaitu Midnight Black, Sakura Pink, dan Emerald Green. Smartband ini memiliki desain yang lebih ringan dan lebih tipis dari generasi sebelumnya dengan berat 14 gram dan ketebalan hanya 8,9mm.
Selain itu, layar persegi panjang 1,47 inch dengan desain yang tampak begitu premium membuatnya terlihat seperti smartwatch sehingga konten yang ditampilkan pada jam dapat dilihat secara penuh dan juga dapat menunjang penampilan sehari-hari.
Untuk membuat penampilan semakin ekspresif, pelanggan juga bisa mendapatkan diskon 70% untuk pembelian Watch Face. Tak hanya itu, pelanggan juga dapat mengkreasikan watch face baru dengan outfit of the day yang mereka gunakan dengan mudah.
Smartband ini juga didukung oleh teknologi TruSport™ yang berguna untuk mencatat dan menganalisa secara ilmiah data aktivitas olahraga pengguna, serta TruSleep™3.0 yang menampilkan data pemantauan tidur yang lebih akurat 10% dari generasi sebelumnya.
Jadi, tunggu apa lagi? Dapatkan HUAWEI Band 8, #TemanSehatSetiapSaat kalian sekarang! Pembelian online dapat dilakukan melalui HUAWEI Official Store di beberapa situs e-commerce terkemuka Tanah Air, seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan Tiktok (@huawei_indonesia) secara eksklusif.
Band 8 sebagai model generasi terbaru smartband Huawei terlaris juga merupakan pilihan terbaik untuk dijadikan hadiah ataupun hadiah untuk karyawan bagi sebuah perusahaan, informasi lebih lanjut dan penawaran promo terbaiknya silakan kunjungi Toko Resmi Huawei di Shopee.
“Nikmati fitur layaknya smartwatch terbaik dengan harga smartband dengan desain lebih tipis dan ringan. Ini akan membuat kalian merasa seperti tidak mengenakan apa pun di pergelangan tangan, dan nyaman untuk tidur dan berolahraga,” pungkas Edy.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?