Sama seperti tahun lalu, Apple telah mengonfirmasi bahwa WorldWide Developer Conference yang digelar setiap tahunnya akan diadakan acara khusus dalam format online. Acara ini akan dimulai pada 7 Juni 2021, dan diperkirakan akan menyertakan banyak pengumuman termasuk iOS baru, iPadOS, macOS, watchOS, tvOS, dan banyak lagi.
Dalam siaran pers, Apple mengatakan bahwa mereka memberikan US$ 1 juta untuk SJ Aspires, sebuah prakarsa pendidikan dan kesetaraan yang diluncurkan oleh Kota San José. Ini juga untuk mengimbangi acara virtual dan pada gilirannya, mendukung ekonomi lokal.
Komitmen ini juga merupakan bagian dari $ 100 juta Racial Equity and Justice Initiative. Berbicara tentang rangakaian atau agenda dari acara itu sendiri, WWDC 2021 akan berlangsung secara online hingga 11 Juni. Seperti biasa, fokusnya ada pada pengembang dan kemungkinan Apple akan merilis Developer Betas dari OS terbaru.
Terkait dengan hal itu, kita berharap Apple akan mengungkap lebih dalam sistem operasi terbarunya itu dalam pidato utama di hari pembukaan WWDC 2021. Artinya, iOS 15 (iPhone), iPadOS 15 (untuk iPads), watchOS 8 (Apple Watch), macOS 12 (MacBooks, Mac mini/Pro/iMac), dan tvOS 15 (Apple TV) kemungkinan akan debut di acara tersebut.
Meskipun acara ini sangat fokus pada perangkat lunak a.k.a software, jangan mengecualikan beberapa pengumuman perangkat keras yang mengejutkan. Ya! Raksasa teknologi yang berbasis di Cupertino ini memang sering membuat kejutan, seperti pada WWDC sebelumnya.
Jika kalian ingat, pada tahun 2019 lalu, Apple mengejutkan semua orang yang hadir dengan Mac Pro di acara WWDC, dan di tahun-tahun sebelumnya seperti 2017, Apple juga menghadirkan produk HomePod, iMac, dan iPad. Jadi, patut kita tunggu dengan kejutan yang akan diberikan oleh Apple pada WWDC tahun ini.
Hadir kembali, selain OS baru, acara tersebut juga disebut-sebut akan menyertakan Swift Student Challenge, sesi online, lab 1:1 untuk bimbingan teknis, dan banyak lagi. Selain itu, tiket masuk untuk semua pengembang dikatakan gratis sehingga peserta yang ingin mengikuti jalannya WWDC 2021 tidak perlu mengeluarkan banyak uang.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?