Connect with us
s-14-oled
Berita

Akhirnya! iPhone SE 2022 Resmi Masuk Indonesia, Kapan?

iPhone SE 2022 yang akan dipasarkan di Indonesia ini tersedia dalam tiga pilihan warna cantik, yakni midnight, starlight, dan (PRODUCT)RED.

Updated

Kabar gembira datang dari Erajaya Group yang baru-baru ini telah mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan iPhone SE 2022 ke pasar Indonesia. Ya! Melalui informasi singkat dikatakan bahwa iPhone SE 2022 akan dipasarkan secara resmi oleh Erajaya Group mulai 17 Juni 2022.

iPhone SE 2022 yang akan dipasarkan di Indonesia ini tersedia dalam tiga pilihan warna cantik, yakni midnight, starlight, dan (PRODUCT)RED. Smartphone kompak besutan Apple ini bisa konsumen temukan di di semua jaringan outlet Erafone, iBox dan Urban Republic di seluruh Indonesia, serta di Official Shop iBox dan Erafone di Shopee.

Apple sendiri memperkenalkan iPhone SE 2022 pada bulan Maret lalu. Ini adalah iPhone SE generasi ketiga, dua tahun setelah generasi keduanya diperkenalkan pada tahun 2020 lalu. iPhone SE 2022 pada dasarnya terlihat sama di bagian luar, yang membawa desain iPhone 6 dari tahun 2014.

Tetapi, bagaimana dengan jeroannya? Dimulai dengan chipset yang disematkan, Apple mamasok iPhone SE 2022 ini dengan Apple A15. Ini adalah chipset yang sama yang dimuat oleh Apple ke dalam seri iPhone 13. Sementara itu, opsi penyimpanannya tetap sama, mulai dari 64 GB, 128 GB dan yang paling tinggi adalah 256 GB.

Layarnya masih berukuran 4,7 inci secara diagonal, meskipun bezel besar di atas dan di bawah membuatnya lebih besar dari iPhone mini. Namun, generasi ini mendapatkan “kaca terberat pada smartphone” (Ceramic Shield) untuk meningkatkan daya tahannya.

Selain itu, ada pembaca sidik jari Touch ID di bawah layar, jadi pengguna perangkat ini tidak perlu khawatir tentang Face ID yang disadap menggunakan topeng. Kameranya juga telah ditingkatkan, meskipun sebagian besar di bantu dengan fotografi komputasi.

iPhone SE 2022 masih memiliki unit lensa tungga 12 MP tanpa dukungan stabilisasi gambar sensor-shift seperti seri 13. Tetapi, raksasa teknologi yang berbasis di Cupertino, Amerika Serikat ini mempersenjatai iPhone SE (2022) ini dengan dukungan Smart HDR 4, Gaya Fotografi, dan Deep Fusion.

Tak perlu diragukan bahwa SE terbaru telah mendukung 5G. Apple memang masih menjual model iPhone 11, jadi mereka pun masih menawarkan perangkat yang punya dukungan 4G. Ya! Apple memang sudah berani melangkah untuk memasarkan semua model terbarunya dengan dukungan 5G.

Satu hal lainnya yang harus kalian tahu jika tertarik dengan iPhone SE (2022), smartphone ini sudah berjalan dengan iOS terbaru. Saat pertama kali diperkenalkan, Apple menyebuttkan bahwa iPhone SE 2022 mulai dari harga US$ 429 atau setara dengan Rp6 jutaan untuk model 64 GB.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita3 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP11 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer