Connect with us
FA506_2024
Berita

LG akan Pasarkan G6 Plus dan G6 Pro, Apa Bedanya?

Updated

Pada tahun 2017 ini, LG kembali meramaikan pasar smartphone kelas premium dengan meluncurkan salah satu produk unggulannya, LG G6. Tak hanya dibekali dengan RAM sebesar 4 GB, LG juga melengkapi G6 dengan dukungan chipset Snapdragon 821 quad-core dan pilihan internal storage 32 GB atau 64 GB.

Kabar terbaru, LG akan memperkaya lini keluarga G6 dengan mengahdirkan G6 Plus dan G6 Pro. Perangkat pertama yang disebutkan akan memiliki internal storage berkapasitas 128 GB serta fitur wireless charging. Sedangkan G6 Pro hanya memiliki internal storage berkapasitas 32 GB. Ya, perbedaannya hanya terletak pada storage dan fitur wireless charging saja.

Sayangnya, LG baru akan memasarkan G6 Plus dan G6 Pro secara terbatas, yakni hanya di pasar Korea Selatan. Jika LG G6 Plus dijual dengan harga 1 juta Won atau sekitar Rp11 jutaan, LG G6 Pro dijual sedikit lebih murah, yakni dibanderol dengan harga 790 ribu Won atau sekitar Rp9 jutaan.

Sedikit informasi untuk Anda, LG memasarkan G6 versi standar di pasar Korea Selatan dengan harga 899 ribu Won atau sekitar Rp10 jutaan. LG akan mengenas G6 Plus dan G6 Pro dengan layar 5,7 inci Full Vision, chipset Snapdragon 821 quad-core dengan clockspeed 2,35 GHz dan RAM sebesar 4 GB.

Rencananya, LG akan memasarkan kedua smartphone ini dengan menggandeng tiga operator telekomunikasi setempat mulai Juni 2017. Belum ada kabar lebih lanjut, apakah LG nantinya akan memasarkan kedua smartphone tersebut di luar Korea Selatan, seperti Indonesia misalnya.

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP9 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP11 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP12 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP12 months ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer