Connect with us
FA506_2024
Berita

Galaxy S10, Senjata Samsung Menepis Krisis

Di awal tahun depan Samsung diperkirakan tidak hanya memperkenalkan Galaxy S10 Series, tetapi juga smartphone layar lipat pertamanya. Diharapkan, keduanya bisa menambah pundi-pundi keuangan sehingga Samsung bisa lolos dari lubang krisis.

Updated

Samsung telah memperkenalkan prototype smartphone lipat pertamanya dan diharapkan smartphone tersebut akan datang di awal tahun depan. Di saat yang sama, Samsung juga dipastikan akan merilis Galaxy S10 Series, smartphone unggulan yang mungkin datang dengan lubang kecil di panel OLED.

Layar lipat dan lubang kecil di panel OLED adalah dua teknologi yang kedengarannya menarik. Itulah dua teknologi yang sepertinya terus didorong oleh Samsung agar mereka diharapkan mampu kembali berkompetisi di pasar smartphone global.

Seperti yang dilaporkan oleh media lokal Korea Herald, DJ Koh selaku CEO Samsung akan terus mencari cara untuk mengubah divisi seluler yang dipegangnya. Jika tidak, dikhawatirkan Samsung akan jatuh dan DJ Koh mungkin akan kehilangan pekerjaannya.

Berbicara dengan orang dalam Samsung, Korea Herald menuliskan bahwa DJ Koh dikritik oleh Lee Jae-yong selaku Wakil Ketua yang belum lama ini mengunjungi toko smartphone di Eropa. Dikatakan, Samsung dalam persaingan di pasar smartphone sudah mulai melemah.

Ketika Samsung melaporkan hasil keuangannya pada Q3 di tahun ini, bisnis seluler terhitung di bawah US$ 2 miliar dalam laba operasi. Artinya, ada penurunan setiap triwulan sekitar 30% dan turun 10% YoY. Bahkan kalkulasi tersebut sudah termasuk dengan penjualan Galaxy Note9 yang muncul lebih awal.

Kritikan juga datang dari karyawannya sendiri yang mengatakan bahwa sistem pengambilan keputusan yang kaku adalah masalah paling serius di divisi seluler. Hal ini menyebabkan Samsung tidak mudah untuk mendapatkan ide dan solusi yang inovatif.

Hingga saat ini Samsung masih jadi pabrikan smartphone teratas di pasar India. Namun, Xiaomi dalam beberapa kuartal terakhir sempat mengganggunya. Di Cina, Samsung hanya memiliki pangsa pasar di bawah 1%, tertinggal oleh lima pabrikan smartphone lokal, termasuk Xiaomi.

Baca juga

Oleh karena itu kita berharap Samsung mau kembali berinovasi dan berhasil membalikkkan keadaan. Jika tidak, mungkin saja divisi seluler yang yang berada di bawah kendali DJ Koh akan mengikuti jalan Nokia, yang tidak pernah berhasil pulih dari kehilangan posisi teratas.

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP11 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP12 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP12 months ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer